Begini Kronologis Kecelakaan Versi Sopir Maut yang Tewaskan 4 Orang di Jalinsum Muratara, Palembang

Jumat, 6 Mei 2022 09:41 WIB

Share
Wijaya alias Jaya saat diamankan di Mapolsek Serang. (haryono)
Wijaya alias Jaya saat diamankan di Mapolsek Serang. (haryono)

SERANG, POSKOTA.CO.ID - Wijaya alias Jaya (37) sopir bus PO Family Raya Ceria BH 7795 FU yang melarikan diri usai kendaraannya terlibat kecelakaan di Jalinsum Desa Rantau Jaya (Lake), Kecamatan Karang Jaya, Muratara, Palembang, telah diamankan personil Unit Reskrim Polsek Serang. 

Sopir bus warga Nagari Barung-burung Balantai, Kecamatan Koto Sebelas Terusan, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat ditangkap di rumah mertuanya di Komplek Bumi Agung Permai, Kelurahan Unyur, Kota Serang, Kamis (5/5/2022) malam.

Ditemui di ruang Unit Reskrim Polsek Serang, sopir yang memiliki 2 anak ini menceritakan kronologis kecelakaan maut yang menewaskan 4 orang serta selama dalam pelarian.

Kepada Poskota, Wijaya menceritakan kronologis kecelakaan bahwa dirinya membawa pemudik melaju dari arah arah Rupit menuju arah Lubuklinggau di jalur kiri. 

Di lokasi kejadian dari arah berlawanan ada kendaraan pickup yang berusaha menyalip dua kendaraan di depannya. Karena tidak bisa menyalip kemudian terjadi kecelakaan.

"Begitu mobil di depan nyalip. Posisi kendaraan pickup ada di jalur saya. Saya kaget tapi tidak lagi bisa ngerem dan terjadi tabrakan," kata Wijaya.

Setelah terjadi tabrakan, kata Wijaya, warga berdatangan untuk menolong para korban, sementara penumpang di dalam bus pun berhamburan keluar.

"Karena takut, saya juga langsung keluar tapi menghindar dari kerumunan karena takut menjadi sasaran kemarahan warga," ungkap Wijaya.

Diliputi rasa takut, iapun berjalan kaki meninggalkan lokasi kecelakaan lalu menumpang kendaraan umum tujuan Pelabuhan Bakauheni. 

 

Halaman
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar