Salah nyaris mencetak gol ketiga untuk Liverpool. Namun tendangannya dari sisi kiri pertahanan Man Utd, masih bisa diamankan David De Gea.
Di sisi lain, Man Utd terlihat menunggu kesalahan pemain Liverpool untuk melancarkan serangan balik.
Tetapi tidak ada lagi gol tercipta. Skor 2-0 keunggulan Liverpool bertahan hingga turun minum.
Di awal babak kedua, Liverpool dan Man Utd tampak bermain dengan tempo yang tidak begitu cepat. Di sini The Reds terlihat memegang kendali permainan dengan terus menguasai bola.
Tetapi Man Utd lebih dulu menciptakan peluang. Tendangan Jadon Sancho di area penalti Liverpool masih terlalu lemah, sehingga bola ditangkap Alisson Becker.
Masuk menit 60, tempo permainan mulai meningkat. Man Utd mulai berani menekan pertahanan Liverpool.
Liverpool berhasil menambah keunggulan menjadi 3-0 pada menit ke-68. Adalah Mane yang sukses merobek gawang Man Utd setelah memanfaatkan umpan Diaz.
Tak puas dengan keunggulan tiga gol, Liverpool kembali memperlebar jarak menjadi 4-0 lewat brace (gol kedua) Salah pada menit ke-85.
Tidak ada lagi gol tercipta. Skor 4-0 untuk keunggulan Liverpool bertahan hingga wasit menyudahi petandingan.