PT Transjakarta membangun Fasilitas Rehat Pramudi dalam upaya meningkatkan standar keselamatan operasional. (yono)

Jakarta

Fantastis! Transjakarta Siapkan Anggaran Rp600 Miliar untuk Revitalisasi 46 Halte, di Tahun 2022

Sabtu 16 Apr 2022, 00:53 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Proses revitalisasi 11 halte Transjakarta mulai dilakukan PT Transportasi Jakarta (Transjakarta). Sebagai tahap awal, pembongkaran dilakukan dengan 8 halte dan dikerjakan pada malam hari.

Adapun 11 halte yang akan dilkukan revitalisasi pada malam ini yaitu, Halte Dukuh Atas 1, Halte Tosari, Halte Juanda, Halte Cawang Cikoko, Halte Bundaran HI, Halte Sarinah, Halte Kebon Pala, Halte Kuwitang Halte Balai Kota, Halte Gelora Bung Karno (GBK) dan Halte Stasiun Jatinegara 2.

"Pembongkaran halte akan dilakukan secara bertahap pada 9 halte, karena Halte Kwitang dan Halte BalaiKota sudah dilakukan sebelumnya sehingga bisa langsung lanjut proses pembangunan," kata Plt. Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT Transportasi Jakarta Angelina Betris, Jumat (15/4/2022).

Diketahui, 11 halte ini merupakan bagian dari 46 halte yang akan direvitalisasi oleh TransJakarta pada tahum 2022.

Selama dalam proses konstruksi, guna menjaga keamanan dan keselamatan
pelanggan, kata Betris, 11 halte tersebut akan ditutup secara total.

"Sebagai alternatifnya, TransJakarta telah menyiapkan 2 rute shuttle bus yang akan melayani pelanggan, baik dari maupun menuju bus stop terdekat dari halte yang sedang dilakukan revitalisasi," ujar Betris.

Adapun dua layananshuttle bus tersebut adalah rute Bank Indonesia (BI) -
Bundaran Senayan yang beroperasi dikoridor1 dan rute Pecenongan - Juandadi
koridor2.

"Shuttle bus akan beroperasi setiap hari mulai pukul 05.00 - 22.00WIB,
atau mengikuti kebijakan PPKM yang berlaku," terang Betris.

Rute shuttle bus tetap bertarif normal yaitu, Rp. 3500,- dengan cara melakukan tapping didalam bus sebagai alat bayarnya.

Sebagai informasi, proses kontruksi revitalisasi halte ini akan berlangsung selama 6 bulan dan akan selesai secara keseluruhan pada Bulan Desember 2022 mendatang dengan menghabiskan anggaran Rp 600 miliar. (CR01)

Tags:
Revitalisasi HalteFantastisPT Transjakartabus transjakarta

Administrator

Reporter

Administrator

Editor