Ilustrasi tewas tercebur. (ist)

Bekasi

Innalillahi! 3 Hari Hilang, Lansia di Bekasi Dikabarkan Tenggelam Saat Mencari Ikan

Selasa 12 Apr 2022, 15:37 WIB

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Seorang lansia berinisial NBI (74,) tenggelam ketika mencari ikan di Kali Gelonggong Kampung, Gelonggong Desa Karangrahayu, Kecamatan Karang Bahagia Kabupaten Bekasi, Minggu (10/04/2022) lalu.

Hingga tiga hari pasca kejadian tersebut, korban NBI belum juga ditemukan.

Kepala pelaksana BPBD Kota Bekasi, Henri Lincoln membenarkan adanya korban tenggelam.
Dalam laporannya, menurut para saksi bahwa saat itu korban yang tengah mencari ikan, saat sore hari tak juga pulang, hingga keluarga korban kembali mencari di sekitar lokasi.

"Pagi hari itu, NIB pergi ke sawah (Kali Gelonggong) untuk mencari ikan kemudian ketika sudah sore abis magrib, pihak keluarga mencarin di lokasi kejadian, namun hingga saat ini belum juga ketemu, bajunya ada dipinggir kali," ujar Henri Lincoln, Selasa (12/04/2022).

Kendati demikian BPBD Kabupaten Bekasi telah melakukan kordinasi dengan aparat setempat dan tetap melakukan pencarian.

"Sampai laporan ini dibuat korban belum di temukan," ungkapnya.

Pencarian orang tenggelam tersebut diungkapkan oleh Henri, telah dilakukan Sejak tiga hari yang lalu.

"Sudah 3 hari, nanti kita evaluasi melihat kondisi nya," tutupnya. (Ihsan Fahmi)
 

Tags:
tenggelaminnalillahilansia tenggelamKali Gelonggong Kampung

Administrator

Reporter

Administrator

Editor