Liga Champions: Benzema Hattrick, Real Madrid Hajar Chelsea 3-1

Kamis 07 Apr 2022, 03:54 WIB
Pemain Real Madrid, Karim Benzema (foto/twitter ChampionsLeague)

Pemain Real Madrid, Karim Benzema (foto/twitter ChampionsLeague)

INGGRIS, POSKOTA.CO.ID - Real Madrid sukses menghajar Chelsea 3-1 pada leg pertama babak perempat final Liga Champions.

Laga Real Madrid vs Chelsea berlangsung di Stadion Stamford Bridge, Kamis (7/4/2022) dini hari WIB.

Striker Real Madrid, Karim Benzema menjadi bintang di pertandingan ini. Striker asal Prancis itu mampu mencetak hattrick.

Tiga gol Benzema masing-masing tercipta pada menit ke  21', 24' dan 46

Sementara satu gol Chelsea dicetak oleh Kai Havertz di ujung babak pertama tepanya menit ke-40.

Jalannya laga 

Chelsea berupaya mengendalikan permainan di awal babak pertama. Peluang pertama didapat tuan rumah melalui Kai Havertz di menit ke-5.

Menerima umpan lambung, Havertz kemudian melakukan tembakan di dalam kotak penalti Real Madrid. Akan tetapi bola hasil tendangannya masih melambung tinggi.

Di sisi lain, Real Madrid tampak menunggu kesalahan pemain The Blues dan kemudian melancarkan serangan balik. Hal ini nyaris membuahkan hasil.

Menerima umpan dari lini tengah, Vinocius Junior hampir menjebol gawang Chelsea andai bola hasil sepakannya tidak membentur mistar gawang.

Menit ke-15 Chelsea kembali memperoleh peluang emas. Tendangan bebas Reece James yang mengarah langsung ke gawang Real Madrid, masih bisa ditepis Thibaut Courtois.

Alih-alih mencetak gol, gawang Chelsea justru dijebol Real Madrid melalui Karim Benzema pada menit ke-21.

Gol berawal dari Benzema yang memberikan umpan terobosan kepada Vincius di sisi kiri pertahanan Chelsea.

Menerima umpan itu, Vinicius kembali memberikan umpan lambung ke kotak penalti. Sambil berlari, Benzema menyambut operan itu dengan sundulan hingga bola masuk ke gawang Chelsea.

Tak butuh waktu lama bagi Los Blancos. Lagi-lagi Benzema menjadi mimpi buruk Chelsea setelah dirinya kembali mencetak gol lewat sundulan pada menit ke-24.

Kali ini Luka Modric yang mengirim umpan lambung dari lini tengah. Benzema lalu menerima umpan itu dengan tandukan yang membuat si kulit bundar kembali masuk ke gawang Chelsea.

Usaha Chelsea memperkecil ketinggalan membuahkan hasil pada menit ke-40 melalui gol sundulan Havertz, hasil umpan Jorginho dari lini tengah.

Tidak ada lagi gol tercipta. Real Madrid unggul hingga turun minum.

Babak kedua baru berjalan satu menit, Benzema sukses mencetak gol ketiganya (hattrick) sekaligus membawa Real Madrid menambah skor menjadi 3-1.

Gol Benzema berawal dari kesalahan kiper Chelsea, Edouard Mendy yang berniat memberi umpan pendek di luar kotak penalti.

Namun umpan tersebut mampu dipotong Benzema. Tak pakai lama, Benzema langsung menendang bola hingga meluncur mulus ke dalam gawang Chelsea.

Kembali tertinggal dua gol, The Blues langsung merespons. Tendangan keras jarak jauh Cesar Azpilicueta hampir berbuah gol andai tidak ditepis Courtois.

Jelang laga usai tidak ada lagi gol tercipta. Skor 3-1 untuk Real Madrid bertahan hingga wasit meniupkan peluit berakhirnya pertandingan.


 

Berita Terkait

News Update