China Protes Niat Pentagon Kirim Senjata ke Taiwan, Jubir Kemenlu: Tindakan AS Merusak Perdamaian

Kamis 07 Apr 2022, 15:17 WIB
Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China Zhao Lijian (Foto: Twitter/Zlj5172)

Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China Zhao Lijian (Foto: Twitter/Zlj5172)

CHINA, POSKOTA.CO.ID – Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China Zhao Lijian melayangkan protes atas tindakan Amerika Serikat (AS) yang dinilai merusak perdamaian. Ini terkait niat Departemen Pertahanan AS untuk mengirim bantuan pada Taiwan.

Jubir Kemenlu China protes niat Pentagon kirim senjata ke Taiwan. AS juga berniat meningkatkan pengiriman itu.

 “Tindakan seperti itu oleh AS merusak hubungan China-Amerika dan mengganggu perdamaian di Selat Taiwan. Sehubungan dengan ini, China menyatakan protes tegas dan ketidakpuasan yang tajam,” kata Zhao Lijian dalam sebuah pengarahan, dikutip dari TASS pada Kamis (7/4/2022).

 

Pihak berwenang China menganggap pasokan senjata AS ke Taiwan sebagai pelanggaran perjanian bilateral. Jubir Kemenlu China juga berpendapat bahwa ini melanggar kepentingan nasional negaranaya.

“Amerika Serikat harus membatalkan pasokan senjata yang direncanakan dan berhenti melakukan latihan militer dengan partisipasi Taiwan," kata Zhao.

Sebelumnya pada hari Selasa (5/4), Menteri Pertahanan AS Lloyd Austin mengatakan negaranya berencana menyediakan senjata dan peralatan militer ke Taiwan.

Dari sudut pandang AS, bantuan ini diperlukan Taiwan untuk pertahanan diri. Pejabat militer Taiwan juga mengonfirmasi bahwa AS memenuhi semua janjinya ke Taiwan.

 

Taiwan telah diperintah oleh pemerintahan lokalnya sejak 1949 ketika sisa pasukan Kuomintang yang dipimpin oleh Chiang Kai-shek (1887-1975) dikalahkan dalam Perang Saudara Tiongkok dan berlindung di pulau itu.

Taiwan telah melestarikan bendera dan beberapa simbol Republik Tiongkok lainnya yang telah ada sebelum Komunis mengambil alih daratan.

Sementara, China menganggap Taiwan sebagai salah satu provinsinya. Posisi ini didukung oleh sebagian besar negara, termasuk Rusia.

 

Sementara Amerika Serikat membina hubungan baik dengan Taiwan yang diketahui merupakan penghasil chip semikonduktor itu. China mengecam niat Pentagon kirim senjata ke Taiwan. (Firas)

Berita Terkait
News Update