Keren! Melihat Fasilitas Jakarta International Stadium, Stadion Baru Kebanggaan Jakarta dengan Biaya 4,5 triliun!

Kamis 31 Mar 2022, 10:01 WIB
Tampak dalam Jakarta International Stadium (foto: Twitter/FMGaruda)

Tampak dalam Jakarta International Stadium (foto: Twitter/FMGaruda)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Jakarta International Stadium (JIS) merupakan stadion baru yang sedang dalam proses penyelesaian pembangunan, terletak di daerah Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Sebelumnya stadion ini bernama stadion bmw, area ini dulunya merupakan sebuah taman yang direvitalisasi menjadi pusat kompleks olahraga dan ruang terbuka hijau. Dari berbagai rencana yang telah dibangun dan menghadapi berbagai masalah dalam proses pembangunannya, pada tahun 2019 JIS resmi dibangun.

Dibangun dengan anggaran besar, fasilitas Jakarta International Stadium tidak main-main.

 

Stadion ini dirancang oleh Tiyok Prasetyoadi, berkapasitas 82.000 kursi penonton dengan menghabiskan biaya pembangunan sekitar Rp4,5 triliun dan menunggu selama hampir tiga tahun, pada tahun 2022 stadion ini sudah mulai rampung.

 

Tampak depan JIS (Foto: twitter/FMGaruda)

Dari berbagai kemajuan pembangunan JIS, salah satu akun Twitter @FMGaruda yang sedang melakukan tur di JIS membagikan penampakan lebih dekat baik bagian luar maupun bagian dalam dari JIS yang diunggah pada, Rabu (30/3/2022) petang.

Pada unggahan pertama, dijelaskan bagian luar stadion yang mirip dengan kandang klub raksasa  Jerman, FC Bayern Munchen, yaitu Allianz Arena. Pada unggahan selanjutnya, terdapat penampakan pintu utama dan naik ke lantai M yang merupakan lokasi VIP box. Tidak jauh dari sini, terdapat juga ruang VIP untuk jamuan tamu penting.

Ruang VIP JIS (Foto: Twitter/FMGaruda)

 

Ruang Konferensi Pers JIS (Foto: Twitter/FMGaruda)

 

Fasilitas JIS selanjutnya yakni terdapat podium penyerahan piala yang dirancang seperti stadion besar di Eropa. Tempat ini tepat berada di bawah VIP box dengan dilindungi oleh kaca anti peluru, jadi penyerahan piala tidak dilakukan di tengah lapangan.

Kemudian, dilanjutkan dengan penampakan rumput yang terdiri atas campuran rumput asli dan sintetis. Dapat dilihat juga kursi penonton yang semuanya diwarnai dengan oranye. Selain itu dapat dilihat juga kursi pemain cadangan dan tim (bench) yang sudah dipasang dengan rapi.

Pada cuitan selanjutnya dibagikan gambaran ruang konferensi pers yang juga bernuansa warna oranye. Ruangan dini dikatakan dapat menampung sekitar 100 orang.

 

Selain fasilitas utama yang sudah disebutkan, ada beberapa fasilitas JIS yang menarik untuk diperhatikan. Fasilitas ini seperti, adanya sistem suara stadion yang memiliki kualitas sama dengan stadion Santiago Bernabeu (Real Madrid) dan Allianz Stadium (Juventus).

 

Podium JIS masih dalam tahan pengerjaan (Foto: FMGaruda)

Selain itu, ada juga fasilitas hiburan untuk menguji adrenalin dengan bungee jumping. Fasilitas yang terakhir yaitu, kapasitas parkir mobil sebanyak 1200 kendaraan. Hal ini dilakukan karena JIS memiliki konsep yang terintegrasi dengan transportasi umum lainnya seperti Commuter Line KAI, MRT, dan Transjakarta.

 

Nah, itulah beberapa penampakan dari dalam dan luar dari Jakarta International Stadium. Bagaimana? Tertarik untuk menonton Timnas Indonesia bertanding di sini? Jangan kaget melihat fasilitas JIS yang super mewah ini. (Widaksono Gasta Gasti)

Berita Terkait

News Update