JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Nasib menyedihkan menimpa pengendara motor berinisial AH (32) yang menjadi korban begal saat hendak melintas di kawasan Meruya Utara, Kembangan, Jakarta Barat.
Akibat kejadian itu, korban mengalami luka berat akibat tebasan senjata tajam (sajam) serta kehilangan kendaraan dan beberapa barang berharga lainnya.
Istri korban, NP mengatakan peristiwa pembegalan tersebut terjadi pada Selasa (29/3/2022) sekitar pukul 03.30 WIB ketika sang suami sedang dalam perjalanan menuju rumah.
"Kronologi kejadian jam setengah 4 pagi tanggal 29/03/2022. Suami saya melintas di Meruya, Jalur 15 dengan posisi Arah Pulang," katanya saat dikonfirmasi, Rabu (30/3/2022).
Saat itu korban sempet berhenti sebentar untuk buang air kecil.
Tiba-riba AH dihampiri oleh dua orang tak dikenal dan langsung menodongkan sajam.
"Tiba-tiba dari belakang korban di todong sajam berjenis badik hinges oleh dua orang yang mengakibatkan luka sobek di bagian dada," bebernya.
Pelaku yang mendapatkan perlawanan dari korban saat itu melakukan penyerangan dengan menggunaka sajam hingga menyebabkan korban terluka cukup serius.
"Korban mencoba melakukan perlawanan kaeran merasa dompetnya sudah diambil pelaku hingga mengakibatkan robek di tangan," papar NP.
Selanjutnya kedua pelaku langsung menggasak sepeda motor, serta barang-barang berharga lainnya milik korban.
"Pembegal itu membawa kabur motor Honda Vario B 6488 VSE, Dompet berisi STNK dan uang Rp 3,4 juta milik suami saya," tuturnya.
"Suami saya dapat 22 jahitan, di bawa ke RSUD Kembangan," tambah istri korban.
NP mengaku kasus pembegalan tersebut sedang dilaporkan ke kepolisian setempat untuk diselidiki.
"Sudah ke Polsek Kembangan," ucapnya.
Terpisah, Kanit Reskrim Polsek Kembangan AKP Reno mengatakan pihaknya akan melakukan pengecekan terkait laporan pembegalan itu.
"Mohon waktu akan kami cek," pungkasnya. (pandi)