Aksi perampasan HP anak ABG oleh dua bersenpi, di kawasan Kebon Jeruk Jakarta Barat. (Tangkapan Layar)

Kriminal

Dua Pria Bersenpi Datang Menodong Lantas Rampas HP Milik AGB di Kebon Jeruk yang Asyik Main Gadget, Aksinya Terekam CCTV

Senin 28 Mar 2022, 14:15 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sekelompok anak ABG lagi asyik rmain gadget tiba-tiba harus terhenti keasyikannya.

Pasalnya, ada dua pria bersenpi (bersenjata api) yang menggunakan motor datang menodong lantas merampas HP salah satu ABG itu. Kejadian ini berlangsung di kawasan Kebon Jeruk Jakarta Barat.

Pelaku yang diduga berjumlah dua orang itu bahkan menodongkan senjata api (senpi) kepada korban yang saat itu tengah bermain gadget.

Aksi perampasan ponsel tersebut terjadi di Jalan T 1, Kebon Jeruk Jakarta Barat, Sabtu (26/3/2022) dan viral media sosial setelah akun instagram @kontributorjakarta mengunggahnya, Senin (28/3/2022).

"Dari rekaman cctv terlihat sejumlah anak sedang bermain telepon genggam sambil duduk," tulisnya dalam narasi caption.

Dari rekaman video memperlihatkan, tiga orang pria yang masih ABG tengah duduk di pinggir jalan sambil bermain gadget.

Tak lama berselang, datang dua pelaku dengan berboncengan mengendarai sepeda motor, langsung memepet ketiga korban.

Kedua pelaku langsung merampas HP milik salah satu ABG tersebut. Pelaku bahkan sempat mengeluarkan senpi dari jaket.

"Diduga pelaku menggunakan senjata api dalam melakukan aksi perampasan tersebut," tambah caption akun instagram itu.

Dihubungi terpisah, Kanit Reskrim Polsek Kebon Jeruk AKP M Trisno membenarkan adanya aksi perampasan yang diduga menggunakan senpi tersebut.

"Kemarin petugas sudah turun ke lapangan, masih kita lidik. Korban belum membuat laporan," katanya kepada Poskota saat dikonfirmasi, Senin (28/3/2022).

Meski demikian, Trisno memastikan pihaknya sampai saat ini masih terus melakukan penyelidikan dan memeriksa sejumlah saksi.

"Sambil korbannya kita arahkan untuk membuat laporan, kita masih terus melakukan penyelidikan," tuturnya. (Pandi)
 

Tags:
Dua Pria BersenpiDatang MenodongRampas HP Milik ABGkebon jerukAsyik Main GadgetTerekam CCTV

Pandi Ramedhan

Reporter

Administrator

Editor