Kolase Arief Payuono dan Presiden Jokowi. (Foto: Diolah dari Google).

NEWS

Sudah Keterlaluan, Arief Poyuono Sarankan Jokowi Pecat Menteri Tukang Impor, Ini Dia Orangnya

Minggu 27 Mar 2022, 12:03 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ketua Federasi Serikat Pekerja (FSP) BUMN Bersatu, Arief Poyuono, menyarankan Presiden Joko Widodo (Jokowi) memecat para menterinya yang selama ini gemar melakukan impor di saat Indonesia mampu memproduksi barang kebutuhan dalam negeri.

Menurutnya, aksi sejumlah menteri yang jadi 'tukang impor' itu sudah keterlaluan. Pasalnya, kebijakan itu hanya akan berbanding terbalik dengan semangat mendongkrak perekonomian Indonesia, yang salah satunya dipraktikkan dengan membeli barang buatan dalam negeri.

"Pecatin itu menteri yang gagal. Kalau cuma marah dan bilang bodoh, percuma Kangmas," ujar Arief Poyuono, Sabtu (26/3/2022).

Politikus Partai Gerindra ini menyoroti anggaran BUMN sebesar Rp 420 triliun yang sempat disinggung oleh Jokowi dalam forum "Aksi Afirmasi Bangga Buatan Indonesia” di Bali, Jumat (25/3) lalu.

"Ini artinya BUMN kita gagal menjadi industri yang menyerap local content dalam belanja barang," katanya.

Arief Poyuono lantas menyebut Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi adalah biang dari segala impor di Indonesia. Dia menilai Lutfi yang kinerjanya buruk di lingkungan menteri layak untuk dipecat.

"Berarti yang kinerjanya buruk, ya, menteri perdagangan dong," ucapnya.

Presiden Jokowi sebelumnya meluapkan kekesalannya dan meminta kementerian dan pemerintah daerah (pemda) tidak melanjutkan tradisi membeli barang-barang impor.

"Beli barang-barang impor mau kita terus-teruskan? Ndak. Ndak bisa. Kalau kita beli barang impor, bayangkan bapak ibu, kita beri pekerjaan ke negara lain, duit kita, capital outflow keluar," kata Jokowi.(*)

Tags:
Arief Poyuono sarankan Jokowi pecat menteri tukang imporMenteri Jokowi gemar imporjokowiArief PoyuonobumnImpor

Administrator

Reporter

Administrator

Editor