Play-off Piala Dunia 2022: Italia Tidak Ingin Remehkan Makedonia Utara 

Rabu 23 Mar 2022, 14:45 WIB
Roberto Mancini, pelatih Timnas Italia (foto: twitter/Azzurri)

Roberto Mancini, pelatih Timnas Italia (foto: twitter/Azzurri)

ITALIA, POSKOTA.CO.ID - Pelatih Timnas Italia, Roberto Mancini tidak ingin menganggap remeh Timnas Makedonia Utara.

Italia akan berhadapan dengan Makedonia Utara dalam babak play-off Piala Dunia 2022 di Stadion Renzo Barbera, Palermo, pada Jumat (25/3/2022) dini hari WIB.

Kedua tim harus mengikuti babak play-off setelah menempati posisi runner up di babak grup Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Italia yang merupakan langganan Piala Dunia diprediksi bakal tampil ngotot guna meraih kemenangan di laga ini. Di atas kertas, Gli Azzurri memang diunggulkan dari Makedonia Utara.

Namun Mancini tidak ingin menganggap remeh Makedonia Utara. Menurutnya, pertandingan nanti bakal berjalan sengit.

“Kami tidak boleh menganggap remeh pertandingan pertama. Ini tidak akan mudah dan, jika kami menang, kami memiliki empat hari untuk mempersiapkan Final,” ujarnya dikutip dari Football Italia.

Italia tentu tidak ingin mengulangi kejadian di gelaran Piala Dunia 2018. Di mana mereka tidak lolos dalam turnamen yang berlangsung di Rusia tersebut.

Gelar juara Piala Eropa 2020 bisa menjadi modal berharga bagi skuad Timnas Italia dalam menghadapi laga play-off ini.

Jika berhasil melewati hadangan Makedonia Utara, Gli Azzurri akan menghadapi pemenang antara Portugal vs Turki yang akan memainkan pertandingan di waktu yang sama.

Mancini mengaku timnya memiliki ujian sulit untuk menggenggam tiket Piala Dunia 2022. Namun, mantan pelatih Inter Milan tersebut tetap optimistis bisa meraih hasil maksimal.

“Kami telah membangun dasar yang kuat, kami positif dan kami harus berpikir bahwa semuanya akan berjalan dengan baik. Kami memiliki dua pertandingan sulit di depan," pungkas dia.

Berita Terkait
News Update