JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sebanyak 300 Masker dibagikan gratis oleh Karang Taruna Kelurahan Marunda kepada warga yang terdampak akibat abu batu bara di Rusun Marunda, Cilincing, Jakarta Utara, Guna mencegah dampak buruk polusi udara,
Salah satu penggagas ide oleh Ketua Karang Taruna Unit Kelurahan Marunda, Arman sejumlah anggotanya. Menurutnya, kegiatan ini dilakukan untuk mengurangi dampak kesehatan warga Rusun Marunda,
Pencegahan tersebut diwujudkan dengan membagikan masker agar warga terhindar oleh iritasi kulit dan gangguan pernapasan
marun
“Pembagian masker ini salah satu bentuk kepedulian kami (Karang Taruna) terhadap warga. Selain memang mencegah penyebaran Covid-19, tapi juga mencegah dampak polusi debu batu bara," ujar Arman dikonfirmasi Selasa (22/3/2022).
Arman menambahkan, pembagian masker ini dilakukan secara menyeluruh, dengan menyisir seluruh blok yang ada di Rusun Marunda.
“Ada 300 masker yang sudah kami bagikan kepada warga Blok A, B, C, dan D Rusun Marunda," katanya.
Selain membagikan masker kepada warga, Arman dan koleganya juga menyemprotkan cairan di sejumlah fasilitas umum Rusun Marunda.
“Ke depan kami akan kembali membagikan masker sekaligus mencoba penyemprotan menggunakan Eco Enzyme," tandasnya.
Sanksi administratif sudah diberikan kepada PT KCN oleh Pemprov DKI dengan batas waktu yang sudah ditetapkan dengan bukti pencemaran debu baru bara yang masih menjadi keresahan warga Rusun Marunda tiap hari.(CR06)