JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kucing merupakan hewan yang dikenal mudah dipelihara di dunia, terlebih di Indonesia. Kucing banyak dijadikan hewan peliharaan karena mudah untuk mengurusnya dan hewan ini sangat menggemaskan.
Penelitian mengatakan bahwa dengan hanya menonton video kucing saja dapat meningkatkan energi seseorang dan menciptakan emosi yang positif.
Selain dari rupanya yang sangat lucu, ternyata memelihara kucing memiliki beberapa manfaat kesehatan.
berikut ini 5 manfaat kesehatan ketika memelihara kucing, dikutip dari Mental Floss, Selasa (22/3/2022).
1. Memelihara Kucing Baik untuk Kesehatan Lingkungan
Jika khawatir dengan jejak karbon yang dihasilkan, lebih baik memelihara kucing daripada anjing. Studi tahun 2009 menyatakan, bahwa sumber daya yang dibutuhkan untuk memberi makan kucing umumnya cenderung lebih sedikit.
Hal ini karena kucing makan sedikit dan lebih memilih ikan daripada produk nabati atau hewani lainnya yang memiliki jejak karbon yang sangat banyak.
2. Membantu Mengatasi Kesepian
Kehilangan orang yang dicintai memang menyakitkan, salah satu cara terbaik yang dapat dilakukan yaitu dengan memiliki hewan peliharaan. Kucing terbukti membantu orang mengatasi rasa kehilangan mereka lebih cepat, dan mengurangi gejala fisik rasa sakit, seperti menangis.
Kucing berfungsi sebagai media pendukung sosial selama masa-masa sulit, orang yang sedang sedih cenderung suka berbicara dengan hewan peliharaan untuk mengetahui perasaan mereka.
Hal ini dilakukan karena, lebih mudah berbicara dengan sesuatu yang tidak merespons dan tidak menilai daripada berbicara dengan manusia lain.
3. Membantu Memiliki Jantung yang Sehat
Kucing dapat menurunkan tingkat stres dan menurunkan kecemasan, studi mengatakan bahwa selama periode 10 tahun memiliki kucing memiliki 30 persen lebih kecil kemungkinan meninggal, karena serangan jantung atau stroke daripada orang yang tidak memelihara kucing.
4. Membuat Tidur Lebih Nyenyak
Beberapa penelitian dan jajak pendapat di Inggris, menemukan bahwa orang (terutama wanita) lebih suka tidur dengan kucing mereka daripada dengan pasangan mereka.
Selain itu, tidur lebih baik dengan kucing daripada dengan manusia. Satu studi dari Mayo Clinic Center for Sleep Medicine menunjukan bahwa 41 persen orang dalam penelitian itu menunjukan bahwa mereka tidur lebih nyenyak karena hewan peliharaan mereka.
Sementara, hanya 20 persen yang mengatakan tidur dengan hewan peliharaan merupakan gangguan.
5. Mengurangi Alergi
Jika sudah memiliki anak, sekarang saatnya untuk memelihara kucing karena, pada tahun 2002, National Institutes of Health merilis penelitian yang menemukan bahwa anak-anak di bawah satu tahun yang memiliki kontak dengan kucing lebih kecil kemungkinannya untuk penderita alergi.
Parah! Bertahun-tahun Jalanan Rusak Terbengkalai, Truk Klinker di Lebak Sampai Terguling
Dilanjutkan juga oleh Marshall Plaut, Kepala Bagian Mekanisme Alergi di National Institute of Allergy and Infectious Diseases, “Paparan hewan peliharaan yang tinggi di awal fase kehidupan tampaknya melindungi tidak hanya alergi peliharaan tetapi, jenis alergi umum lainnya, seperti alergi terhadap tungau, debu, dan rumput”.
Tetapi, bakteri yang ada pada kotoran kucing merupakan ancaman untuk anak kecil, sehingga perlu rajin untuk membersihkan kotak kotoran kucing setiap hari.
Nah, itulah beberapa manfaat untuk kesehatan ketika memelihara kucing, selain memberikan manfaat kepada kita, sebagai pemilik kucing juga harus merawat mereka dengan baik agar kucing juga merasa aman dan nyaman. (Widaksono Gasta Gasti)