UPAP) Dinas Perhubungan DKI Jakarta memberlakukan kapasitas angkut penumpang 100 persen untuk rute Muara Angke-Kepulauan Seribu (PP).. (ist)

MEGAPOLITAN

UPAP Dishub DKI Berlakukan Kapasitas Angkut 100 Persen untuk Rute Muara Angke - Kepulauan Seribu

Senin 14 Mar 2022, 17:27 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Unit Pengelola Angkutan Perairan (UPAP) Dinas Perhubungan DKI Jakarta memberlakukan kapasitas angkut penumpang 100 persen untuk rute Muara Angke-Kepulauan Seribu (PP).

Kepala UPAP Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Hendrico Tampubolon mengatakan, hal itu merujuk pada aturan Kementerian Perhubungan RI SE No 24 Tahun 2022.

"Sudah diterapkan 100 persen. Tapi memang pelaku perjalanan belum maksimal seperti hari libur biasanya," ujar Hendrico pada Senin 14 Maret 2022.

Menurutnya, untuk pengetatan pengawasan penumpang dan kapal, pihaknya bekerja sama dengan berbagai pihak melakukan pengawasan di pintu masuk dermaga, pintu masuk kapal dan di dalam kapal.

"Semua penumpang wajib sudah vaksin Covid-19 dan diklarifikasi atau ditunjukkan melalui aplikasi PeduliLindungi, JAKI atau dokumen sertifikat yang sudah dicetak. Dengan begitu aspek keamanan dan kenyamanan penumpang tetap terjaga," jelasnya.

Sementara itu, hingga saat ini UPAP Dishub DKI Jakarta sendiri telah mengoperasikan enam kapal penumpang yang melayani rute Muara Angke-Kepulauan Seribu (PP).

"Empat kapal baru juga sudah disiagakan di Dermaga Kaliadem untuk persiapan berlayar melayani warga dan wisatawan yang hendak ke Kepulauan Seribu," tandasnya. (yono)

Tags:
Muara AngkeUPAP Dishub DKIkepulauan seribuKapal Angkut 100 persen

Administrator

Reporter

Administrator

Editor