Liga Champions : Hajar Salzburg 7-1, Bayern Melaju Mulus ke 8 Besar 

Rabu 09 Mar 2022, 05:08 WIB
Robert Lewandowski (Foto: twitter FCBayern)

Robert Lewandowski (Foto: twitter FCBayern)

JERMAN, POSKOTA.CO.ID - Bayern Munchen melaju mulus ke babak delapan besar Liga Champions usai menghajar RB Salzburg di leg kedua 16 besar.

Bermain di Allianz Arena Bayern mengandaskan wakil Austria itu dengan skor telak 7-1

Striker andalan tuan rumah, Robert Lewandowski mencatat hattrick di laga ini. Sementara empat gol lainnya dicetak Serge Gnabry, brace Thomas Muller, dan Leroy Sane

Sedangkan satu gol Salzburg dilesakan oleh Maurits Kjaergaard.

Dengan hasil tersebut, Bayern total mengalahkan Salzburg dengan agregat 8-2.

Jalannya laga

Lewandowski membuka keran gol Bayern di menit ke-12 usai menceploskan bola melalui titik putih.

Menit ke-21 Bayern kembali mendapat penalti. Lewandowski yang menjadi eksekutor kembali sukses menjalankan tugasnya dengan baik.

Hanya butuh waktu dua menit bagi Bayern untuk menambah pundi-pundi gol. Lewandowski kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-23.

Bayern semakin di atas angin ketika Serge Gnabry juga menyumbangkan gol di menit ke-31.

Skor tidak berubah. Keunggulan 4-0 Bayern bertahan hingga turun minum.

Memasukki babak kedua, Bayern mampu menambah pundi-pundi golnya. Muller membuat Bayern unggul 5-0 usai mencetak gol di menit 54.

Menit 70  Salzburg mampu memperkecil ketinggalan menjadi 5-1 lewat gol Maurits Kjaergaard.

Namun Bayern kembali menjauh setelah Muller menciptakan brace di menit 83. Dua menit berselang Sane membuat timnya unggul 7-1.

Tidak ada lagi gol tercipta. Bayern lolos ke delapan besar dengan skor agregat meyakinkan 8-2.

Berita Terkait

News Update