MEKSIKO, POSKOTA.CO.ID - Bentrokan terjadi dalam pertandingan sepak bola di negara bagian Queretaro Meksiko.
Hal ini mengakibatkan tiga orang berada dalam kondisi kritis.
Peristiwa itu menyebabkan lebih dari 20 orang dirawat di rumah sakit. Demikian dikutip dari Reuters.
Para pejabat mengatakan akan menjerat sebagian pelaku dengan percobaan pembunuhan.
"Meski tidak ada kematian, kami tidak bisa menyebut ini bukan tragedi," kata Gubernur Queretaro Mauricio Kuri dalam konferensi pers.
"Saya diberitahu bahwa dokumen penyelidikan telah dibuka, termasuk percobaan pembunuhan."
Tiga dari 26 korban luka, yang kebanyakan laki-laki, sudah diperbolehkan pulang dari rumah sakit. Sepuluh korban lainnya saat ini dalam keadaan "lemah" dan tiga lainnya dalam kondisi kritis, tambah Kuri.
Para penggemar sepak bola pada Sabtu (5/3/2022) menyerbu lapangan dalam pertandingan antara Queretaro dan juara Liga MX tahun lalu, Atlas. Gambar-gambar di media sosial memperlihatkan orang-orang dipukul, ditendang, dan diseret di area tempat duduk di stadion itu.
Para pejabat mengatakan orang-orang yang terlihat terkapar dalam foto-foto itu selamat dan telah dirawat di rumah sakit.
Kekerasan itu dikecam baik tim Queretaro maupun Atlas dan mendesak dilakukannya penyelidikan.
Para pejabat tidak mengungkap penyebab bentrokan itu. ***