Koordinator PA 212 Salah Gerakan Salat, Denny Siregar: Seperti Kampret yang Lupa <i>Kalo</i> Dia <i>Gak</i> Bisa Berenang

Senin 07 Mar 2022, 12:07 WIB
Kolase Denny Siregar dan Buya Fikri saat salah gerakan salat. (Foto: Diolah dari Google).

Kolase Denny Siregar dan Buya Fikri saat salah gerakan salat. (Foto: Diolah dari Google).

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Jagat Maya dihebohkan dengan rekaman video seorang pria berjubah hijau keciduk melakukan gerakan ruku dua kali dalam salat. Peristiwa itu terekam disela-sela aksi massa 212 di depan Gedung Kementerian Agama, Jumat (4/3/2022).

Video itu menuai beragam respons setelah pegiat media sosial, @yusuf_dumdum, membagikannya di Twitter di hari yang sama. 

Orang yang melakukan rukuk dua kali tersebut diketahui merupakan koordinator lapangan Aksi Bela Islam yang dilakukan oleh Persaudaraan Alumni 212 (PA 212), Buya Fikri.

Pegiat media sosial Denny Siregar ikut mengomentari peristiwa tersebut. Seraya tertawa, Denny menyindir Buya Fikri. Dia tak habis pikir bagaimana seorang pemuka agama sekelas buya bisa lupa gerakan salat.

"Seorang Buya salah gerakan shalat??? Lha, terus gimana pengikutnya," ujar Denny lewat Twitter-nya @Dennysiregar7 diikuti emot tawa, Senin (7/3/2022).

Dalam cuitannya yang lain, Denny Siregar memaklumi bahwa lupa jumlah rakaat adalah hal biasa. Namun jika lupa gerakan salat sehari-hari, kata Denny, itu perlu dipertanyakan.

"Lupa gerakan shalat yang setiap hari selama 5 kali dia lakukan, itu seperti kampret yang lupa kalo dia gak bisa berenang. Tenggelam," cuit Denny.

"Hasil nyembah baliho : 1. Shalat gak bener 2. Wudhu gak bener 3. Dukung Gabener," sindir Denny lagi.

Buya Fikri sebelumnya menyampaikan permohonan maaf karena kelalaian dalam gerakan salat. Dia diketahui melakukan rukuk dua kali dalam satu rakaat. Padahal, seharusnya rukuk hanya dilakukan satu kali.

“Kepada Allah saya mohon ampunan, kepada umat saya mohon maaf,” kata dia sebagaimana disampaikan Novel Bamukmin selaku plt Waketum PA 212, Minggu (6/3/2022).(*)

Berita Terkait
News Update