SERANG, POSKOTA.CO.ID – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Serang telah menginformasikan daftar wilayahnya yang terdampak banjir.
Diketahui, Kota Serang, Banten mengalami banjir, sejak Selasa (1/3/2022) pagi.
Berdasarkan laporan dari pihak BPBD Kota Serang, hingga Selasa (1/3/2022) siang ini, terdapat ribuan rumah warga yang terdampak banjir. Banjir di sebagain wilayah masuk ke permukiman warga.
Bukan hanya banjir yang masuk ke pemukiman warga, pihak BPBD Kota Serang juga menginformasikan adanya pohon tumbang di sebagian wilayah.
Banjir masuk ke Pemukiman Warga:
- Legok, Sukmajaya
- Cimuncang Kelurahan
- Kebon Sawo, Royal
- Perum. Taman Widya Asri
- Pasar Rau
- Percetakan Ciceri