Perundingan Rusia-Ukraina Babak Pertama, Berakhir Tanpa Hasil

Senin 28 Feb 2022, 23:00 WIB
Perundingan Rusia dengan Ukraina.

Perundingan Rusia dengan Ukraina.

BELARUSIA, POSKOTA.CO.ID - Akhir pembicaraan antara delegasi Rusia dan Ukraina di Belarusia diumumkan media Rusia. Tetapi belum jelas kelanjutan pembicaraan.

Televisi Rusia Saluran Satu melaporkan pada Senin (28/2/2022) bahwa perundingan antara delegasi Rusia dan Ukraina berlangsung lebih dari satu jam. Delegasi Ukraina meninggalkan pembicaraan lebih awal.

Media Rusia lainnya belum melaporkan hasil pembicaraan, yang berlangsung di wilayah Gomel Belarusia, dekat perbatasan Ukraina.

Masih belum jelas apakah putaran pembicaraan lain akan berlangsung atau tidak.

Memasuki hari kelima perang di Ukraina, perundingan damai antara Rusia dan Ukraina diadakan hari Senin dengan tujuan untuk mengakhiri perang antara kedua negara yang meletus sejak Kamis lalu.

Delegasi Rusia yang dipimpin Vladimir Medinsky, ajudan Presiden Rusia Vladimir Putin dan mantan Menteri Kebudayaan Rusia.

Dia tiba di kota Gomel, Belarusia timur, pada Sabtu.

Pejabat Ukraina awalnya menolak untuk mengirim delegasi ke Belarusia dengan alasan bahwa negosiasi di negara itu tidak pantas karena pasukan Rusia menggunakan wilayah itu untuk melakukan serangan ke Ukraina.

Belarusia membantah bahwa pasukannya terlibat dalam operasi militer Rusia. ***

Berita Terkait

News Update