Banjir yang dialami oleh warga Kampung Gaga tak kunjung terselesaikan hingga berbulan-bulan. (Foto/Veronica)

Tangerang

Mengenaskan! Bajir Rendam Kampung Gaga Berbulan-bulan, Kades Tanjung Pasir Ungkap Penyebabnya 

Sabtu 19 Feb 2022, 11:36 WIB

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Banjir yang dialami oleh warga Kampung Gaga tak kunjung terselesaikan. 

Bahkan banjir telah merendam rumah warga hingga berbulan-bulan.

Kepala Desa (Kades) Tanjung Pasir, Kecamatan Teluknaga, Arun mengatakan, bahwa banjir yang terjadi di Kampung Gaga yang merendam ratusan rumah warga hingga berbulan-bulan lamanya, disebabkan kurangnya resapan air dan adanya pengurukan untuk pembangunan disekitar lokasi tersebut.

“Analisanya saluran air belum ada. Dari dulu mah saluran air banyak kan masih ada empang-empang, kalau sekarang empangnya udah pada di uruk,” katanya, Sabtu (19/2).

Sementara itu, Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kabupaten Tangerang, Slamet Budi menambahkan, bahwa banjir tersebut disebabkan karena pembangunan yang secara masif dilakukan oleh perusahaan swasta.

"Kawasan tersebut memang sudah menjadi milik pengembang, yang kini sedang membangun kawasan PIK 3," katanya.

Lihat juga video “5 Makanan Wajib Saat Perayaan Imlek 2022”. (youtube/poskota tv)

Menurut Budi, dahulu sebelum adanya pembangunan, wilayah tersebut banyak empang-empang, namun kini telah diuruk dan diratakan dengan tanah untuk dijadikan kawasan bisnis dan pemukiman.

Masih dengan Budi, selain empang, saluran-saluran air juga ikut teruruk, sehingga menyebabkan air menjadi tersendat sehingga tidak bisa mengalir lancar ke saluran pembuangan.

"Dengan diuruknya empang-empang tersebut, secara otomatis tempat penampungan air jadi hilang," tutup Budi. (veronica prasetio)

 
 

Tags:
banjirbanjir Kampung Gagapenyabab banjir kampung gagakorban banjir kampung gagapenanganan banjir kampung gaga

Administrator

Reporter

Administrator

Editor