Anies Baswedan dan Ridwan Kamil Bermain Sepak Bola di JIS

Kamis 17 Feb 2022, 06:30 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersiap melakukan tendangan penalti ke gawang yang dijaga Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. (Sumber: Instagram / @aniesbaswedan)

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersiap melakukan tendangan penalti ke gawang yang dijaga Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. (Sumber: Instagram / @aniesbaswedan)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bermain sepak bola bersama di Jakarta International Stadium (JIS) Jakarta Utara.

Ini terlihat dari video singkat yang diunggah di Instagram.

"Terima kasih Kang Emil sudah datang dan sparring di JIS," tulis Anies Baswedan pada akun instagram @aniesnaswedan pada Rabu (16/2/2022).

Di stadion internasional berkapasitas 82.000 orang itu mereka berkesempatan menjajal lapangan hijau.

Kedua kepala daerah itu bermain bola dengan mengenakan pakaian kerja, celana kain panjang, dan kemeja.

Anies Baswedan melalui tendangan penalti membobol gawang yang dijaga Ridwan Kamil. ***

Berita Terkait
News Update