JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Leg pertama babak 16 besar Liga Champions akan menyajikan dua pertandingan pada Rabu (15/2/2022) dini hari WIB.
Kedua pertandingan tersebut adalah Sporting Lisbon vs Manchester City dan laga big match antara Paris Saint-Germain (PSG) vs Real Madrid.
Manchester City akan bertandang ke markas Sporting Lisbon di Stadion Jose Alvalade. The Citizens datang ke Portugal dengan kepercayaan diri yang tinggi.
Pada laga terakhirnya, tim asuhan Pep Guardiola mampu mengandaskan Norwich City 4-0 di ajang Liga Inggris akhir pekan lalu.
Sementara itu Sporting Lisbon gagal meraih kemenangan usai bermain imbang 2-2 melawan Porto di Liga Portugal akhir pekan lalu.
Man City dan Sporting Lisbon tercatat baru dua kali bertemu. Perjumpaan kedua tim pun sudah terbilang cukup lama yakni pada 2012 lalu di babak 16 besar Europa League.
Dalam laga yang berlangsung dua leg itu, kedua tim saling mengalahkan. Di pertemuan pertama Sporting Lisbon mampu meraih kemenangan 1-0.
Di leg kedua giliran Man City yang sukses menundukkan Sporting Lisbon dengan skor 3-2.
Di laga lain, PSG akan menjamu Real Madrid di markas kebanggannya di Stadion Parc des Princes.
Kedua tim memiliki hasil yang kontras pada laga terakhirnya. PSG sukses menaklukan Rennes 1-0 di ajang Liga Prancis akhir pekan lalu.
Sementara Real Madrid hanya bermain imbang tanpa gol melawan Villarreal dalam lanjutan Liga Spanyol.
Dalam empat pertemuan sebelumnya Real Madrid mampu meraih dua kemenangan, satu milik PSG, dan sisanya berakhir imbang.
Meski begitu Karim Benzema cs wajib waspada. Pasalnya dalam dua laga terakhir, Real Madrid gagal meraih kemenangan melawan PSG dengan rincian satu seri dan sekali kalah.