Mantap, Lokasi Street Race Ancol Nanti Akan Di Pindah ke Sirkuit Formula E. (Foto/Facebook/@indrafikri)

Motor

Mantap, Lintasan Street Race Dipindah ke Sirkuit Formula E, Bamsoet: Nanti akan Jadi Sirkuit Permanen

Jumat 21 Jan 2022, 16:17 WIB

POSKOTA.CO.ID – Sukses menggelar Street Race di Ancol akhir pekan lalu, Ikatan Motor Indonesia (IMI) ingin memanfaatkan sirkuit yang akan dipakai untuk gelaran Formula E di kawasan Ancol pada tanggal 4 Juni 2022 mendatang.

Hal ini diungkapkan langsung oleh Ketua Umum IMI Pusat, Bambang Soesatyo pada acara penandatanganan perjanjian kerja sama antara IMI dengan Ancol Beach City, Rabu (19/1/2022).

Menurut pria yang akrab disapa Bamsoet ini, nantinya setelah gelaran Formula E sirkuit tersebut akan digunakan untuk latihan para pencinta otomotif di Jakarta, seperti balap motor, gokart juga balap mobil.

“Ya, nanti sirkuit bekas Formula E di Ancol akan kita jadikan sirkuit permanen, karena itu dibangun dari dana APBD, maka ini harus dimanfaatkan sebesar-besarnya untuk kepentingan masyarakat,” ujar Bamsoet kepada wartawan.

“Formula E juga akan digelar lagi (di Ancol) pada tahun 2023, maka ini akan menjadi sirkuit permanen yang bisa dimanfaatkan untuk balap mobil, motor juga gokart,” tambahnya.

Selain itu, Bamsoet juga menjelaskan kalau sirkuit ini akan dipakai untuk kegiatan-kegiatan otomotif dengan konsep elektrik. 

Sebab, sesuai dengan misi IMI yang ingin mempercepat migrasi dari kendaraan konvensional ke kendaraan listrik.

Soal kapan pembangunan sirkuit Formula E di Ancol, Ketua MPR RI ini juga menjelaskan kalau itu adalah kewenangan Jakpro sebagai promotor.

“IMI bertindak sebagai regulatornya, ketika sirkuit selesai barulah IMI mengatur tempat, regulasi, dan segi keselamatan. Jadi secara teknis kita tidak masuk ke sana (pembangunan sirkuit),” jelasnya.

“Jika pembangunan sirkuit Formula E selesai tentunya lokasi ajang street race yang tadinya di posisi luar kawasan Ancol ini akan dipindahkan ke sirkuit Formula E,” pungkasnya. (Muhamad Ichsan)

Tags:
Lintasan Street Racesirkuit formula eBamsoetSirkuit Permanen Formula E di AncolLintasan Street Race Dipindah ke Sirkuit Formula ESirkuit Formula Digunakan Untuk Street RaceIMI Pindahkan Ajang Street Race ke Sirkuit Formula E

Administrator

Reporter

Administrator

Editor