Karim Benzema dan Vinicius Jr berselebrasi usai membobol gawang Ter Stegen dan membawa kemenangan bagi Real Madrid. (Foto/Instagram)

Sepak Bola

El Clasico: Real Madrid Berhasil Bikin Keok Barcelona 3-2

Kamis 13 Jan 2022, 11:52 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Real Madrid bermain lebih baik di atas Barcelona untuk meraih kemenangan di semifinal Supercopa de Espana, Rabu (12/1/2022). 

Gol perpanjangan waktu dari pemain pengganti, Federico Valverde, memastikan kemenangan 3-2 untuk klub ibu kota.

Pertandingan ElClasico yang begitu mendebarkan dengan aksi-aksi gila penyerang dari kedua tim.

Karim Benzema dan Vinicius Jr bekerja sama dengan apik untuk kemenangan Real Madrid di sepertiga akhir laga. 

Lihat juga video “Poskota Terkini: Kasus Orang Terinfeksi Varian Omicron di Indonesia Bertambah Jadi 46 Orang”. (youtube/poskota tv)

Duo ini berhasil membuat Madridista bersorak ria, ketika Benzema memberi umpan kepada Vinicius dengan bola yang sempurna untuk gol pembuka di menit ke-25.

Los Blancos mendominasi awal pertandingan, tapi Barcelona memulihkan keadaan mereka empat menit sebelum turun minum. 

Terdapat unsur keberuntungan dalam gol tersebut karena umpan silang Ousmane Dembele dari sayap kiri tidak dapat digagalkan dengan baik oleh pemain Madrid, Eder Militao. 

Kesempatan tersebut diselesaikan Luuk de Jong dan berhasil masuk ke gawang Real Madrid meskipun kiper Madrid, Thibaut Courtois telah berusaha sekeras mungkin.

Saat babak kedua, Real Madrid kembali mendominasi penyerangan atas Barcelona.

Dengan Benzema yang mengalahkan Marc-Andre ter Stegen dari jarak dekat. 

Penyelamatan awal ter Stegen malah menuju Vinicius Jr yang mengarahkannya ke striker untuk menggulung bola ke gawang yang kosong.

Keunggulan tersebut tak berlangsung lama ketika Ansu Fati, yang menggantikan Luuk de Jong, mengalahkan bek Madrid, Militao dan Casemiro dalam menanduk bola dari umpan silang Jordi Alba.

Saat pertandingan berlanjut ke perpanjangan waktu, Barcelona menjatuhkan pemain di dalam kotak Madrid, tetapi ini terbukti menjadi kehancuran mereka. 

Los Blancos menangkap serangan balik klub Catalan itu dengan aksi Casemiro, yang memberikan bola kepada Rodrygo, yang umpan baliknya ditinggalkan oleh Vinicius. 

Kemudian, ada Valverde datang untuk mengeksekusi bola di muka gawang sehingga menghasilkan gol kemenangan bagi Madrid.

Hasil ini membuat Real Madrid telah mencatat lima kemenangan berturut-turut atas musuh bebuyutan mereka.

Skuat Carlo Ancelotti telah memenangkan tiket semifinal Supercopa de Espana. (Ibriza Fasti Ifhami)

Tags:
Real Madrid mendominasi penyeranganEl Clasico dimenangkan Real MadridReal Madrid memenangkan tiket semifinal Supercopa de EspagnaBenzema berhasil menjadi Man of The Match

Administrator

Reporter

Administrator

Editor