POSKOTA.CO.ID – Sebelum melatih tim nasional (timnas) Indonesia, ternyata Shin Tae-yong pernah ditawari melatih timnas Thailand pada tahun 2019 lalu.
Setelah sukses membawa timnas Indonesia melaju ke babak final piala AFF 2020 dengan skuad muda, Shin Tae-yong digadang-gadang jadi pelatih terbaik se ASEAN.
Bukan karena hanya taktik sang pelatih Oppa dari Korea Selatan tersebut mampu mengobrak-abrik tim-tim seperti Malaysia, Singapura hingga Vietnam, melainkan ketegasan sang pelatih.
Ternyata sebelum melatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengaku pernah bernegosiasi dengan timnas Thailand.
Namun karena proses negosiasi yang tidak lancar membuat pelatih asal Korea Selatan (Korsel) tersebut gagal melatih tim Gajah Perang.
Informasi ini diungkapkan oleh Shin Tae-yong yang mengatakan pada tahun 2019, ketika ia menganggur setelah membawa timnas Korsel di Piala Dunia 2018.
Saat itu tim Thailand menghubungi untuk mencari pelatih dalam rangka menyiapkan timnasnya untuk kualifikasi Piala Dunia.
Federasi Sepak Bola Thailand saat itu memberikan perhatian khusus kepada pelatih Shin Tae-yong yang tampil impresif di Rusia.
Di bawah bimbingan ahli strategi berusia 51 tahun itu, timnas Korsel terkejut dengan mengalahkan Jerman, dan secara langsung menyingkirkan juara dunia bertahan dari babak penyisihan grup.
“Dulu, ada negosiasi antara saya dan tim Thailand pada 2019. Namun, prosesnya tidak berjalan lancar. Saya memutuskan untuk menarik diri dari negosiasi sebelum ditawari kontrak,” ujar Shin Tae-yong dikutip PosKota dari Sportal Korea.
Kegagalan negosiasi dengan Shin Tae Yong membuat Thailand beralih ke pelatih asal Jepang Akira Nishino yang membawa Jepang ke babak 8 besar Piala Dunia 2018 sebelum kalah 2-3 dari Belgia.