Nahas! Plafon Rubuh Timpa Kompor, Satu Rumah Ludes Terbakar di Duret Sawit

Minggu 09 Jan 2022, 02:19 WIB
Gara-gara plafon rubuh timpa kompor, satu rumah ludes terbakar di Duret Sawit. (Foto/sudingulkarmatjaktim)

Gara-gara plafon rubuh timpa kompor, satu rumah ludes terbakar di Duret Sawit. (Foto/sudingulkarmatjaktim)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Gara-gara plafon rubuh timpa kompor, satu rumah ludes terbakar di Duret Sawit

Satu unit rumah di Kompleks Sandang, Jalan Kampung Sumur RT 03 RW 10, Kelurahan Klender, Kecamatan Duret Sawit, Jakarta Timur terbakar cukup hebat akibat plafon rumah rubuh timpa kompor yang sedang menyala pada Sabtu (8/1/2022) pagi sekitar pukul 09.38 WIB.

Kepala Seksi Operasional (Kasi Ops) Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman menuturkan, bahwa kebakaran terjadi akibat plafon rubuh timpa kompor yang terbuat dari bahan mudah terbakar seperti papan tripleks.

"Titik nyala api disebabkan dari papan tripleks plafon rubuh timpa kompor yang sedang menyala, sehingga mengakibatkan bagian dapur di rumah tersebut ludes terbakar," kata Gatot, Sabtu (8/1/2022).

Ucap dia, 3 unit mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) berukuran medium dengan 10 personilnya diternjukan ke lokasi untuk melakukan upaya pemadaman.

"Kita kerahkan 3 unit mobil medium dengan 10 personil. Dan Alhamdulillah kurang dari 30 menit anggota berhasil menjinakkan kobaran api," ujarnya.

Masih dengan Gatot, kita terima laporan itu pukul 09.38 WIB, kemudian unit pertama tiba di lokasi pukul 09.40 WIB, disusul unit kedua yang tiba pukul 09.55 WIB, dan langsung melakukan tindakan pemadaman pada pukul 09.57 WIB.

Karena area yang terbakar juga tidak terlalu luas, sekitar 3x3 meter persegi, kita berhasil selesaikan pada pukul 10.26 WIB.

Sekitar 30 menit lah alhamdulillah kami bisa padamkan api.

Terkait dengan korban jiwa, ungkap Gatot, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran kali ini.

"Alhamdulillah gak ada korban jiwa, penghuni semua selamat. Dan karena api juga gak ngerembet ke bangunan lain, alhamdulillah semuanya selamat," papar dia.

Lihat juga video “Pokota Terkini: Richard Lee Kembali Diciduk Polisi Atas Dugaan Pencurian Data Ilegal”. (youtube/poskota tv)

"Kerugiannya diperkirakan sekitar Rp10 jutaan lah, kemungkinan besar segitu," imbuhnya.

Terakhir, Gatot mengingatkan, kepada warga yang hendak melaporkan kebakaran dan permintaan evakuasi bisa menghubungi WhatsApp Damkar Jakarta Timur di nomor​​ +628119197113.

"Bisa juga melapor ke 112, 021​ 8590 4904, atau 021​ 858 2150​ yang semuanya siaga 24 jam. Sekarang kita juga ada aplikasi Go-Damkar yang bisa diunduh gratis di Play Store untuk memudahkan laporan warga," pungkas dia. (cr10) 

Berita Terkait
News Update