JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sebanyak empat rumah di Jalan Gang Swadaya RT 01/01 Meruya Selatan, Kembangan, Jakarta Barat, hangus terbakar, Kamis (30/12/2021) dini hari WIB.
Sebanyak 10 unit mobil pemadam kebakaran diturunkan untuk memadamkam si jago merah.
Kepala Seksi Operasional Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Kasie Ops Sudin Gulkarmat) Jakarta Barat, Sjukri Bahanan mengatakan, peristiwa kebakaran itu terjadi sekira pukul 03:12 WIB.
Sjukri menyampaikan peristiwa kebakaran tersebut terjadi diduga karena korsleting listrik.
"Diduga terjadi korsleting listrik kabel di atas plafon pada rumah kosong," kata Sjukri dalam keterangannya.
Lihat juga video "Headlina Harian Poskota Edisi Kamis 30 Desember 2021". (youtube/poskota tv)
Lebih lanjut Sjukri mengatakan kebakaran berhasil dipadamkan sekira pukul 04:15 WIB.
Sjukri memastikan tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut. Namun begitu, kerugian yang dialami diperkirakan mencapai Rp200 juta. (cr04)