POSKOTA.CO.ID - Dibantai 0-4 oleh Thailand di leg pertama final Piala AFF 2020 di National Stadium, Rabu (29/12/2021), pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengakui tidak menyangka akan banyak kemasukan gol ke gawang tim Garuda.
Banyak pemain yang baru pertama berlaga di babak final dan juga gol cepat dari Thailand membuat pada pemain Indonesia seperti kurang fokus dan sering kehilangan bola dari Thailand.
“Sampai final para pemain memang sudah mempersiapkan bekerja keras, tapi banyak pemain yang baru pertama kali main di final dan juga kemasukan gol yang sangat cepat jadi mempersulit kami sendiri,” ujar Shin Tae-yong setelah laga usia.
“Dan juga babak terakhir ada peluang yang baik dari Dewangga, tetap tidak bisa menjadi gol. Memang Thailand sangat sempurna, sebaliknya kami banyak kekurangannya, Kami mengakui kekalahan ini dan kami akan persiapkan lebih baik untuk pertandingan selanjutnya,” jelas pelatih asal Korea Selatan ini.
“Jujur saya tidak menyangka akan banyak kemasukan gol dan akhirnya skor beda jauh. Memang kami merasakan pengalaman pemain yang sangat-sangat dibutuhkan. Untuk kedepannya yang penting pemulihan fisik pemain dan tidak akan terlalu memikirkan skor leg pertama ini,” ungkapnya.
Untuk leg kedua yang akan berlangsung Sabtu, (1/1/2022) mendatang di tempat yang sama, Shi Tae-yong tetap percaya dengan performa skuad Garuda untuk bisa bangkit mengejar ketertinggalan gol di leg pertama.
“Kalau melihat pertandingan hari ini tidak mungkin, bola itu masih bundar, kita harus kerja keras sampai akhir untuk mendapatkan hasil yang baik di leg kedua nanti,” pungkasnya. (Cr09/Muhamad Ichsan)