Wapres Ma’ruf Amin Kegirangan Timnas Indonesia Lolos Final AFF: Berharap di Final Bisa Juara

Minggu, 26 Desember 2021 19:25 WIB

Share
Wapres KH Ma'ruf Amin saat menghadiri secara virtual peringatan Hari Migran Internasional Tahun 2021. (foto: setwapres)
Wapres KH Ma'ruf Amin saat menghadiri secara virtual peringatan Hari Migran Internasional Tahun 2021. (foto: setwapres)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tim Nasional (Timnas) Sepak Bola Indonesia, berhasil melaju ke final Piala AFF 2020, usai menekuk Timnas Singapura di leg 2.

Timnas Indonesia sukses menang dramtis dengan skor 4-2, di Stadion Nasional, Singapura, Sabtu (25/12/2021) malam.

Menanggapi hal ini, Wakil Presiden (Wapres), Ma’ruf Amin, sangat kagum dengan aksi ciamik skuad Garuda.

“Kita memberikan penghargaan kepada para pemain yang telah berjuang dan kita berharap di final nanti bisa memenangkan pertandingan dan menjadi juara,” kata Wapres dikutip dari laman Wapres RI, Minggu (26/12/2021).

Wapres juga sangat merasa bangga karena Indonesia berhasil memenangkan laga semifinal leg kedua.

“Malam ini kita patut berbangga karena Tim Nasional kita telah memenangkan pertandingan semifinal dengan skor meyakinkan 4-2,” ungkapnya.

Dalam laga ini, empat gol Timnas Indonesia dilesakkan oleh Ezra Walian (11'), Pratama Arhan (87'), bunuh diri Sahwal Anuar (91'), dan Egy Maulana Vikri (107'). Sedangkan dua gol Singapura dicetak oleh Song Ui-young (49') dan Shahdan Sulaiman (74').

Di sisi lain, Ketua PSSI, Mochamad Iriawan juga ikut berikan semangat pada skuad Garuda.

‘’Jantung saya mau copot. Ketika kedudukan 2-2 dan Singapura mendapat penalti. Paten penyelamatan Nadeo Arga Winata. Seru dan menegangkan. Skor saling susul. Selamat bagi semua pemain yang tampil apik sepanjang dua kali semifinal ini,’’ kata Mochamad Iriawan, dikutip dari laman PSSI. (cr09)

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar