SINGAPURA, POSKOTA.CO.ID - Akhirnya, Timnas Indonesial sukses masuk ke Final Piala AFF 2021 setelah menumbangkan perlawanan Singapura dengan skor 4-2 lewat perpanjamgan waktu.
Perpanjangan waktu terpaksa dilakukan karena dalam 2 kali 45 menit, kedua tim bermain imbang 2-2.
Permainan kedua tim begitu .menegangkan dan berlangsung keras, terbukti wasit terpaksa mengeluarkan kartu merah buat dua pemain Singapura.
Di babak perpanjangan waktu, Indonesia yang ungguk jumlah pemain langsung menguasai jalannya pertandingan.
Gol ketiga Indonesia datang ketika pemain Singapura melakukan gol bunuh diri pada menit 91.
Kemudian, Indonesia yang terus mengurung, berhasil menambah gol lagi lewat lenyerangnya, yani Egy Maulana Vikri pada menit 105.
Gol ini bertahan, sehingga skor 4-2 membuat Indinesia unggul dan lolos masuk final Piala AFF 2020, nantinya akan berhadapan pemenang akhir antara Thailand dan Vietnam.
Babak Pertama
Di babak pertama Indonesia vs Singapura di leg kedua semifinal Piala AFF 2020 sudah tuntas. Skor sementara 1-1, di mana gol Ezra Walian dibalas Song Uiyoung.
Laga yang berlangsung di National Stadium, Kallang, Singapura, Sabtu (25/12/2021), Indonesia dan Singapura sama-sama coba menekan. Singapura yang keteteran.
Serangan pemain Indonesia memaksa banyak kesalahan terjadi di lini tengah Singapura. Bahkan, salah satunya nyaris menghadirkan gol.