Tarjo akhirnya menikah dan memiliki dua anak bernama Mahendra dan Srikandi.
Sekian waktu Tarjo menetap di Jakarta, konflik pun muncul karena kegelisahan Tarjo ingin menjual losmen di Yogyakarta yang merupakan warisan ibunya (Bu Broto).
Keinginan itu dilarang oleh istri dan anak-anaknya.
Inisiatif Srikandi pun muncul untuk merenovasi losmen milik ayahnya tersebut berbekal pendidikannya ketika di Yogyakarta.
Losmen pun tidak jadi dijual, karena menjadi kian menarik dan kembali ramai.
Disutradarai oleh Andi Bachtiar Yusuf "Guest House: Losmen Reborn Season 2” dibintangi oleh Ray Sahetapy yang berperan sebagai Pak Tarjo dan Djenar Maesa Ayu selaku Bu Tarjo.
Hadirnya Mohamad Aditya sebagai Mahendra dan Givina Lukita Putri sebagai Srikandi juga memberikan sentuhan kekinian dalam cerita-cerita unik yang terjadi di serial ini.(johara)