Kebakaran Hebat Melanda RW 01 Cikini, Diduga Akibat Korsleting Listrik

Jumat 17 Des 2021, 23:02 WIB
Kebakaran hebat melanda permukiman padat penduduk di RW01 kelurahan Cikini, Mentang, Jakarta Pusat pada Jumat (17/12/2021) malam. (yono)

Kebakaran hebat melanda permukiman padat penduduk di RW01 kelurahan Cikini, Mentang, Jakarta Pusat pada Jumat (17/12/2021) malam. (yono)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Peristiwa kebakaran hebat melanda permukiman padat penduduk di RW01 Kelurahan Cikini, Menteng, Jakarta Pusat, pada Jumat (17/12/2021) malam.

Terpantau di lokasi sekira pukul 21.20 WIB, di Jalan Kalipasir ada sekitar 5 mobil pemadam kebakaran dan puluhan petugas penanggulangan kebakaran dan penyelamatan (Gulkarmat) yang sedang berjibaku memadamkan api dibantu oleh warga sekitar.

Ratusan warga memadati Jalan Kalipasir untuk menyaksikan kebakaran tersebut. Sementara korban kebakaran sementara berada di pelataran Indomaret untuk menyelamatkan diri.

Salah satu korban kebakaran, Chaerul mengungkapkan, kebakaran tersebut terjadi sekira pukul 08.00 WIB.

"Habis isya, jam 8 lewat lah, saat ini api masih berkobar hebat," ujarnya saat ditemui di lokasi.

Menurutnya, kebakaran tersebut terjadi akibat korsleting listrik dari salah satu rumah yang tepat di sebelah kediamannya.

"Dari korsleting listrik," jelasnya.

Akibat kebakaran tersebut, Chaerul harus mengikhlaskan rumahnya hangus dilalap si jago merah.

"Ya mau gimana lagi namanya musibah. Yang penting anak istri selamet," cetusnya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, saat ini setidaknya ada sekitar 6 rumah yang hangus dilalap api.

Hingga berita ini diturunkan, api masih berkobar hebat merembet ke rumah warga di RW01. (yono)

Berita Terkait
News Update