Terungkap, Ayah Gaga Muhammad Hadir di Persemayaman Laura Anna, Ternyata Ini Alasannya

Kamis 16 Des 2021, 12:17 WIB
Ayah Gaga Muhammad, Asep Yusman. (foto: poskota/cr07)

Ayah Gaga Muhammad, Asep Yusman. (foto: poskota/cr07)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ayah Gaga Muhammad, Asep Yusman hadir dalam prosesi kebaktian Tutup Peti Laura Anna di Rumah Duka Grand Heaven, Kamis (16/12/2021).

Kehadiran Asep Yusman ke tempat persemayaman Laura Anna itu rupanya salah satu keinginan dari Gaga Muhammad. Hal ini disampaikan oleh Fahmi Bachmid mewakili kliennya, Gaga Muhammad.

"Ini juga keinginan daripada Gaga supaya papanya datang. Jadi kami tidak bisa berkomentar apa-apa hanya turut berduka cita ya itu yang bisa kami sampaikan," kata Fahmi Bachmid.

Sementara itu, Asep Yusman menyampaikan pesan dari anaknya terkait kabar berpulangnya Laura Anna.

Disebutkan Asep Yusman, Gaga Muhammad sangat berharap dapat melihat mantan kekasihnya tersebut untuk yang terakhir kali.

"Dia hanya punya permintaan untuk bisa lihat Laura untuk yang terakhir kali, untuk itu saja. Dia menyampaikan itu ke pengacaranya," tutur Asep Yusman.

Asep Yusman sudah menyampaikan permintaan tersebut ke kejaksaan. Namun hal tersebut belum mendapat jawaban.

"Saya sudah sampaikan ke kejaksaan-kejaksaan mengatakan pada pengadilan karena wewenang," terangnya.

Ayah Gaga Muhammad, Asep Yusman menghadiri prosesi Tutup Peti mendiang Laura Anna di Rumah Duka Grand Heaven, Pluit, Jakarta Utara, Kamis (16/12/2021).

Asep Yusman tiba sekitar pukul 10:50 WIB didampingi oleh kuasa hukum Gaga Muhammad, Fahmi Bachmid.

Asep Yusman tampak mengenakan kemeja hitam beserta topi dengan warna senada. Penampilan Asep Yusman juga dilengkapi dengan kaca mata hitam dan masker abu-abu.

Berita Terkait
News Update