JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Mikel Arteta merasa senang setelah timnya bisa meraih kemenangan terbesar di Liga Premier musim 2021/22 setelah menang atas tamunya Southampton pada Sabtu (11/12/2021).
Meski demikian, manajer berpaspor Spanyol itu masih yakin anak asuhnya bisa mencatatkan margin kemenangan lebih besar lagi.
Eks asisten manajer Pep Guardiola itu mengaku senang dengan hasil yang diperoleh itu meski mengaku pemainnya sempat ‘kaku’ dimenit-menit awal pertandingan.
"Saya sangat senang. Setelah menit-menit awal yang gugup di 15-20 menit pertama, kami mulai mendapatkan kontrol dan mencetak gol yang luar biasa,” kata Arteta, dikutip dari laman Arsenal.com
“(Kemenangan) itu membangun kepercayaan diri dalam tim dan kemudian kami mulai bermain seperti yang kami inginkan,” tambahnya.
Arteta juga tak lupa mengapresiasi tiga gol yang dicetak oleh Lacazette, Odegaard dan Gabrel Magalhaes.
Menurutnya, ketiga gol yang dicetak oleh tiga pemain yang berbeda itu dilalui dengan proses yang cukup bagus.
"Kami mendominasi permainan, kami mencetak tiga gol yang sangat bagus, kami mungkin bisa mencetak lebih banyak juga,” tutur Arteta.
“Saya sangat senang karena kami juga menampilkan beberapa penampilan hebat." sambungnya.
Arteta mengatakan dia menikmati gol pembuka, tetapi juga senang dengan variasi serangan yang ditampilkan The Gunners.
“Kami harus mencetak gol dengan banyak cara berbeda, tidak selalu seperti itu (gol pertama) dan hari ini kami melakukannya dengan tiga cara berbeda,” imbuh Arteta.
“Kami terlihat lebih seperti ancaman, kami menyerang lebih vertikal dan saya benar-benar senang." lanjutnya.
Pertandingan selanjutnya Arsenal akan menjamu West Ham United di Stadion Emirates dalam lanjutan pekan ke-17 Liga Premier Inggris.
The Gunners harus bisa mengalahkan rival sekotanya itu apabila ingin tetap menjaga asa untuk tampil di kancah Eropa musim depan. (cr03)