Begini Kronologis Pria Tak Dikenal yang Menimpuki Mobil di Jalan D.I Panjaitan Jaktim, Kini Sudah Diamankan

Senin 13 Des 2021, 21:56 WIB
Lokasi penimpukan yang dilakukan orang tak dikenal terhadap kendaraan mobil yang melintas di Jalan D.I Panjaitan mengarah ke Rawamangun, tepatnya dekat dengan Universitas Mpu Tantular, pada Senin (13/12/2021) siang. (cr02) 

Lokasi penimpukan yang dilakukan orang tak dikenal terhadap kendaraan mobil yang melintas di Jalan D.I Panjaitan mengarah ke Rawamangun, tepatnya dekat dengan Universitas Mpu Tantular, pada Senin (13/12/2021) siang. (cr02) 

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pihak kepolisian mengamankan seorang pria diduga gangguan jiwa atau Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) yang menimpuki mobil yang melintas di Jalan D.I Panjaitan arah menuju Rawamangun, Jakarta Timur, tepatnya dekat dengan Universitas Mpu Tantular.

Kepala Satpol PP Jakarta Timur, Budhy Novian menyampaikan,pelaku yang belum diketahui identitasnya itu telah ditanggkap oleh pihak kepolisian Polda Metro Jaya.

"Orang dimaksud ditangkap pihak Polda dan dikirim ke Polres (Jakarta Timur) untuk pendalaman pemeriksaan, diduga orang dengan gangguan jiwa," ucap Budhy kepada wartawan, Senin (13/12/2021).

Untuk saat ini, pelaku masih ditahan di Polres Jakarta Timur.

Budhy mengatakan jika ada pihak yang merasa terganggu akibat aksi penimpukan itu, maka bisa saja proses secara hukum.

"Tetapi karena gangguan jiwa, pihak Suku Dinas Sosial (Jakarta Timur) akan menjemput yang bersangkutan untuk dibawa ke panti rehabilitasi," ujar Budhy.

Dikabarkan sebelumnya, orang tak dikenal terlihat menimpuk kendaraan mobil yang melintas di Jalan D.I Panjaitan mengarah ke Rawamangun, tepatnya dekat dengan Universitas Mpu Tantular, pada Senin (13/12/2021).

Hal tersebut viral di media sosial.

Bahkan aksi orang tak dikenal itu membuat pengguna jalan resah.

Dalam video yang beredar, dia diduga membawa ganco.

"Ada info perihal orang  tak dikenal melakukan pelemparan terhadap mobil-mobil melintas di jalan kebun nanas (D.I Panjaitan), arah Rawamangun siang ini," tertera dalam keterangan video yang diunggah akun Instagram @info_jakartatimur, Senin (13/12/2021).

Menurut kesaksian Susi (30), warga di sekitar lokasi kejadian, mengatakan bahwa pria tersebut memang kerap melakukan penimpukan.

"Sering (menimpuk), kalau nimpukin mobil jarang, paling dia nimpukin seng," ucap Susi.

Seng yang dimaksud Susi, yakni seng yang digunakan sebagai tanda bahwa ada proyek yang sedang dibangun.

Susi tinggal di area dalam seng tersebut.

Susi menduga jika orang tak dikenal itu mengalami gangguan jiwa, sebab pernah beberapa minggu yang lalu, orang tersebut mendorong-dorong seng seolah ingin merubuhkannya sembari berteriak-teriak tidak jelas.

"Cuman kemarin, beberapa Minggu yang lalu, di sini kan ada pekerjaan kabel, dia mau hancurin seng atau gimana, cuma ditahan sama pekerja kabel, dia teiak-teriak kayak orang gila, disamperin udah nyeberang orangnya," kata Susi.

Lebih lanjut, orang tak dikenal itu kata Susi, pernah masuk ke lingkungan tempat dia tinggal.

Namun karena tepergok oleh sang suami, orang tersebut langsung pergi.

Kata Susi, ketika masuk ke lingkungannya, orang tersebut melangkah layaknya ingin  melakukan pencurian.

"Pernah ke sini kok, kayak mau maling gitu kan, ketemu sama suami saya kepergok,"ucapnya.

Menurut Susi, biasanya orang tak dikenal itu kerap melakukan penimpukan pada malam hari.

Lebih lanjut, orang tak dikenal itu kadang tidak membawa apa-apa, kadang bawa karung, bahkan ganco.

"Kalau dia datang, enggak diladenin sama kita, kalau diladenin, takutnya ada apa-apa, berbahaya juga," pungkas Susi. (cr02)
 

Berita Terkait
News Update