Burung dara berwarna hitam salah satu dari belasan burung dara yang dicuri oleh kawanan maling, balik ke pemiliknya di Kampung Lengkak, Bekasi Timur, Kamis (09/12/2021) pagi. (Ihsan Fahmi)

Kriminal

Belasan Burung Dara di Kampung Lengkak Bekasi Dicuri Kawanan Maling, Lantas Pemilik Kaget Karena Tiba-tiba Salah Satu Balik

Jumat 10 Des 2021, 07:51 WIB

BEKASI, POSKOTA.CO.ID -  Ikhsan Maulana (21) Kampung Lengkak, Bekasi Timur, telah kehilangan belasan burung dara, karena dicuri kawanan maling.  Lantas dia kaget, karena salah satu burung dara yang dicuri kawanan maling itu tiba-tiba balik lagi.

Ikhsan Maulana nekuhat sendiri burung dara yang sebelumnya dicuri , telah hinggap kembali ke kandang burung miliknya, pada Kamis (09/12/2021) pagi.

Hal tersebut ia saksikan langsung ketika ia tengah merapihkan beberapa kandang burung yang sebelumnya telah di satroni oleh dua kawasan pencuri yang terekam kamera pengawas CCTV miliknya.

" Iya saya kaget tadi pagi, lah ini burung dar saya yang dicuri bisa balik lagi yak, baliknya Ke kandang ini (burung dara warna hitam," ungkap Ikhsan Maulana (21) pemilik belasan burung dara saat ditemui wartawan poskota.co.id Kamis (09/12/2021) pagi.

Adapun burung dara yang sebelumnya hilang karena dicuri dan kembali adalah burung berjenis kelamin perempuan.

"Nah ini yang balik burung cewekan (perempuan) kalau lakinya masih sama si maling itu," ujar Ikhsan

Ikhsan mengungkapkan, pada kasus pencurian burung dara yang ia alami, pada Rabu (08/12/2021) lalu, dengan hal tersebut ia tengah berkoordinasi dengan para penjual burung di wilayah Bekasi.

Ia juga mengungkapkan, bahwa Kawanan pencuri tersebut, kecil kemungkinan burung dara akan dijual melalui online atau Eccomerce.

"Saya sudah koordinasi sama para penjual burung dara di Bekasi, kalau ada yang jual burung dara secara borongan gak usah diterima, itu burung dara saya," sambungnya

"Saya juga pantau Facebook, grup grup jual burung dara, biasanya menyasar kesana tuh," tambahnya

Ikhsan menduga bahwa belasan burung dara miliknya dijual secara grosiran saja oleh dua kawanan pencuri tersebut. "Paling dijual secara grosiran atau bakal di pelihara sama dia tuh," ujar Ikhsan

Menurut informasi yang didapat oleh warga lainnya, dua kawanan Pencuri tersebut sempat bolak balik menggunakan sepeda motor di wilayah rumah ikhsan yang berada di kampung lengkak jalan KH Agus Salim RT 04 RW 08, Bekasi Jaya, Bekasi Timur.

Sebelumnya diketahui peristiwa tersebut terjadi pada pukul 02.30 WIB, Pelaku berjumlah dua orang. Dua Kawanan maling tersebut melakukan pencurian secara bergantian, pelaku kedua mencuri burung dara pada pukul 04.30 WIB.

Dua kawanan pencuri tersebut membawa belasan burung dara, dengan nilai harga mencapai satu juta rupiah.

Ikhsan pun berharap agar polisi segera menangkap pelaku karena telah merasahkan masyarakat. (*)

Tags:
Belasan Burung Dara di Kampung Lengkak BekasiDicuri Kawanan MalingLantas Pemilik KagetKarena Tiba-tiba Salah Satu Balik

Administrator

Reporter

Administrator

Editor