Keren! Hino Dutro Working Station, Mobile Office Baru Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, Bisa Jadi Ruang Meeting Juga Dilapangan

Kamis 09 Des 2021, 12:31 WIB
Penyerahan Hino Dutro Working Station, mobile office baru Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, bisa jadi ruang meeting juga dilapangan. (Foto/reza)

Penyerahan Hino Dutro Working Station, mobile office baru Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, bisa jadi ruang meeting juga dilapangan. (Foto/reza)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Setelah memperkenalkan Hino Dutro 110 SDB dalam bentuk ambulance sebagai kendaraan vaksinasi di ajang GIIAS 2021 lalu, kembali PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) memperkenalkan Hino Duto Working Station yang diserahkan kepada Ditreskrimsus Polda Metro Jaya.

Hino Dutro Working Station, mobile office baru Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, bisa jadi ruang meeting juga dilapangan.

Penyarahan Hino Dutro Working Station ini diterima langsung oleh Direktur Disrreskrimsus Polda Metro Jaya, KBP Auliansyah Lubis pada 9/12/2021 di Polda Metro Jaya.

“Kedepanya Hino working station ini akan digunakan sebagai kendaraan yang dapat mempermudah dalam memberikan pelayanan pada masyarakat,” jelas KBP Auliansyah.

“Kami berharap kedepanya unit ini akan di tambahkan dengan berbagai kelengkapan lainya sehingga dapat lebih maksimal menunjang kinerja,” tambah  KBP Aulia.

Beberapa fitur pendukung di sematkan oleh HMSI pada Hino Dutro 110 SDB - Flexycab untuk dapat mendukung operasional Disrreskrimsus Polda Metro Jaya, diantaranya empat captain seat yang terdiri dari dua baris serta sebuah televisi LED.

“Desain dari interior Hino working station kami rancang khusus sehingga dapat di gunakan untuk berbagai kebutuhan, dimana dua captain seat baris kedua bisa di diputar 180 derajat sehingga kabin dapat digunakan sebagai ruang meeting dan kordinasi di lapangan,” ungkap Irwan Supriyono, After Sales & Technical Director HMSI.

Irwan menambahkan bahwa penyerahan satu unit Hino working station ini merupakan salah satu bentuk Corporate Social Responsibility (CSR) serta bentuk dukungan HMSI untuk meningkatlan serta mempermudah kinerja kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban bagi kenyamanan masyarakat.

Lihat juga video “Kapal Nelayan Terbalik Dihantam Ombak, Seorang Nelayan Masih Dalam Pencarian”. (youtube/poskota tv)

“Pemilihan desain pada Hino Working Station ini telah kami diskusikan sebelumnya sehingga diharapkan dengan fitur dan kelengkapan yang ada dapat memaksimalkan kinerja pihak kepolisian khususnya Disrreskrimsus kedepanya,” tambah Irwan.

Dilengkapi dengan mesin W04D-TP 4.0L Diesel 4 Langkah Segaris Direct Injection yang didukung dengan Turbo Charge Intercooler serta mampu memasok tenaga hingga 110 PS pada 2.800 rpm diharapkan Hino Working Station ini dapat menjelajah ke berbagai daerah.

Terlebih dengan dimensi yang tidak terlalu besar sehingga diharapkan mampu masuk ke berbagai pelosok wilayah tanah air.

Berita Terkait

News Update