Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol. Aziz Andriansyah (tengah) saat sedang menggelar konferensi pers di Polres Metro Jakarta Selatan (6/12/2021). (cr10)

Kriminal

Polisi Belum Menemukan Penyebab Kebakaran di Gedung Cyber

Senin 06 Des 2021, 22:52 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Peristiwa kebakaran tragis yang melanda Gedung Cyber 1 di Mampang, Jakarta Selatan, pada (2/12/2021) lalu, hingga kini belum menemukan titik terang.

Meski penyidikan mendalam telah dilakukan oleh Polres Metro Jakarta Selatan bersama tim Laboratorium Forensik Polri dengan menambah jumlah saksi sebanyak 12 orang.

Namun, pada kenyataanya, sampai hari ini belum juga ditemukan penyebab pasti dari kebakaran tersebut.

"Belum ya, untuk penetapan tersangka nelum bisa kami putuskan. Bahkan sampai hari ini juga kami masih mencari tahu penyebabnya" terang Kombes Pol. Aziz Andriansyah kepada wartawan, Senin (6/12/2021).

Rekan-rekan dari tim laboratorium Forensik Polri pun, ungkapnya, masih butuh waktu untuk melakukan pemeriksaan secara detail terkait penyebab kebakaran tersebut.

"Tim laboratorium Forensik Polri juga masih melakukan pemeriksaan pada Minggu (5/12/2021). Dan hasilnya memang belum bisa dibeberkan," tutur Aziz.

Namun, guna memperdalam proses penyidikan.

Saat ini, jumlah saksi pun ditambahkan dari yang semula berjumlah 4 orang menjadi 12 orang saksi.

Dengan demikian, hingga hari ini kepolisian belum bisa untuk mengungkapkan fakta dari peristiwa kebakaran yang melahap gedung penyimpanan server atau data tersebut.

"Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya. Terakhir kami lakukan pemeriksaan, namun hasilnya memang belum bisa dibeberkan. Oleh karenanya, kami belum mampu mengarahkan apakah ini disebabkan oleh kecelakaan, kelalaian, kealpaan, atau kesengajaan. Kami masih perlu alat bukti dan data yang lain untuk mensahihkan hasilnya," tambah Kapolres Metro Jakarta Selatan tersebut.

Untuk diketahui, kebakaran yang melanda gedung Cyber pada (2/12/2021) lalu.

Menyebabkan 2 orang usia siswa menengah atas merenggang nyawa karena menghirup asap yang mengepul di dalam ruangan yang terbakar hebat. (cr10)

Tags:
kebakaranKebakaran di Gedung Cyber Mampamh PrapatanLaboratorium Forensik Polri

Administrator

Reporter

Administrator

Editor