Manchester United Vs Crystal Palace, Kemenangan Perdana Ralf Rangnick, 'Kami Mengontrol Seluruh Pertandingan'

Senin 06 Des 2021, 11:23 WIB
Pertandingan Manchester United Vs Crystal Palace, kemenangan perdana Ralf Rangnick, 'kami mengontrol seluruh pertandingan'. (Foto/ twitter@harinyaunited)

Pertandingan Manchester United Vs Crystal Palace, kemenangan perdana Ralf Rangnick, 'kami mengontrol seluruh pertandingan'. (Foto/ twitter@harinyaunited)

JAKARAT, POSKOTA.CO.ID – Pertandingan Manchester United Vs Crystal Palace, kemenangan perdana Ralf Rangnick, "kami mengontrol seluruh pertandingan".

Dengan kemenangan ini Manchester United berhasil meneruskan tren kemenangannya saat melawan Crystal Palace dengan skor 1-0 dalam laga pekan ke 15 Liga Inggris 2021 di Stadion Old Trafford, Minggu 5 Desember 2021.

Hasil ini merupakan kemenangan perdana bagi Ralf Rangnick sebagai pelatih sementara Manchester United menggantikan Michael Carrick yang mengundurkan diri beberapa waktu lalu.

"Saya sangat senang dengan cara tim tampil, terutama setengah jam pertama, dengan tekanan, itu luar biasa. Satu-satunya hal yang hilang adalah 1-0 atau 2-0," ujar Rangnick dikutip Poskota.co.id dari BBC.

"Cara kami bertahan, kami mengontrol seluruh pertandingan, clean sheet adalah bagian terpenting,” tambahnya.

“Ini adalah hal-hal yang harus kami tingkatkan. Kami perlu menjaga clean sheet. Hanya dengan satu sesi latihan, saya sangat terkesan. Kami melakukan jauh lebih baik dari yang diharapkan,” jelasnya.

“Kami selalu berusaha untuk berada di depan. Kami tidak pernah terlepas dari mungkin lima menit terakhir. Di waktu lain kami berusaha menjauhkan mereka dari tujuan kami,” ungkapnya.

Jalannya pertandingan Manchester United kesulitan mencetak gol pada babak pertama.

Akhirnya tim Setan Merah berhasil memecah kebuntuan di babak kedua melalui Fred di menit ke-77 setelah memanfaatkan assist Cristiano Ronaldo.

Lihat juga video “Korban Tewas Kebakaran di Gedung Cyber Jaksel Berstatus Pekerja PKL”. (youtube/poskota tv)

Tambahan tiga poin ini tentunya membuat Manchester United berada di posisi ketujuh pada klasemen sementara dengan total 23 poin.

The Red Devil juga masih tertinggal dari 12 poin dari rival sekota mereka yaitu Manchester City di puncak klasemen Liga Inggris 2021-2022. (muhamad ichsan)

Berita Terkait
News Update