Anies Puji Bank DKI Pimpin Sindikasi Kredit Permodalan Nasional Bagi Pelaku UKM

Kamis 02 Des 2021, 21:01 WIB
Gubernur Anies Baswedan saat menyaksikan kerjasama Bank DKI dengan lembaga lain untuk kredit permodalan pelaku UKM. (Ist)

Gubernur Anies Baswedan saat menyaksikan kerjasama Bank DKI dengan lembaga lain untuk kredit permodalan pelaku UKM. (Ist)

Direktur Kelembagaan dan Perencanaan PT PNM, Sunar Basuki mengungkapkan, sindikasi kredit dan pembiayaan ini akan diteruskan kepada peserta program Mekaar, yakni layanan pinjaman modal untuk perempuan prasejahtera pelaku usaha ultra mikro dan UlaMM yang merupakan layanan pinjaman modal untuk usaha mikro dan kecil dengan pembiayaan langsung bagi perorangan dan badan usaha. 

Menurutnya, PNM telah mengakomodir 10,8 juta pelaku usaha ultra mikro, mikro dan kecil di seluruh Indonesia dengan realisasi penyaluran per 30 November mencapai Rp100,86 triliun. 

Dengan adanya pembiayaan ini, lanjutnya, program PNM Mekaar dan ULaMM diharapkan mampu membantu mengembangkan usaha para pelaku UMKM binaan PNM dan mampu membantu menggerakkan ekonomi nasional bagi perempuan prasejahtera dan para pelaku UMKM. (deny)

Berita Terkait

News Update