ITALIA, POSKOTA.CO.ID - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri angkat bicara usai timnya mendapat hasil tidak memuaskan pada pekan ke-14 Serie A Italia.
Perlu diketahui, Juventus baru saja menelan kekalahan Atalanta. Bermain di Stadion Allianz, Minggu (28/11/2021) dini hari WIB, Bianconeri takluk dari tim tamu dengan skor 0-1.
Gol tunggal kemenangan Atalanta sendiri dilesakan oleh Duvan Zapata pada menit ke-28.
Ini merupakan kekalahan kedua beruntun yang diterima Juventus. Sebelumnya, Paulo Dybala cs juga mengakui kemenangan Chelsea 0-4 di ajang Liga Champions.
Kekalahan ini pun langsung ditanggapi oleh Allegri. Dia menyayangkan karena Juventus tidak bisa memanfaatkan peluang.
“Kami tidak memaksimalkan peluang yang kami ciptakan, Atalanta hanya memiliki satu tembakan ke gawang dari kesalahan kami," ungkapnya dikutip dari Football Italia.
Selain itu, Allegri juga mengatakan bahwa tim asuhannya terlalu bermain terburu-buru pada laga kali ini.
"Ada beberapa kecemasan, para pemain tergesa-gesa dan terburu-buru, tetapi kami harus terus meningkatkan performa dan mencoba memenangkan pertandingan untuk mendapatkan kepercayaan diri dan kembali tenang," ujar dia.
Sementara itu pencetak gol kemenangan Atalanta, Duvan Zapata mengaku bangga dengan hasil yang didapat oleh timnya.
“Saya ingin memberikan yang terbaik di setiap pertandingan, kami bermain sangat baik hari ini melawan tim yang kuat,” kata Zapata.
Lebih lanjut, pemain 30 tahun itu menilai bahwa La Dea (julukan Atalanta) mampu memberikan tekanan kepada Juventus meski bermain di Stadion Allianz.