JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Presiden Jokowi tak hanya bisa bawa motor, traktor juga dijajal saat akan bertanam benih jagung.
Itu terlihat saat Jokowi bersama petani menanam jagung varietas NASA 29 bersama masyarakat di areal seluas 1.000 hektare, di area pertanian di Kecamatan Kelara, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan Selasa (23/11/2021).
Jokowi mengaku ini kali pertama mengendarai traktor.
"Saya juga baru, hari ini saya bisa pegang traktor dan juga sangat mudah sekali. Saya tadi diajari sebentar oleh Pak Menteri Pertanian," ujar Jokowi selepas menjajal traktor.
Presiden tiba di lokasi sekitar pukul 13:38 WITA dengan didampingi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dan disambut Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.
Presiden Jokowi sendirian menggunakan traktor berwarna hijau yang melaju perlahan di hamparan lahan.
Presiden yang mengenakan kemeja putih dan celana hitam berkeliling satu putaran lahan.
Kepala Negara memandang, pemanfaatan alat mekanis pertanian seperti traktor dibutuhkan jika lahan garapan para petani sangat luas sehingga penanaman bisa lebih efektif.
"Saya kira dua-duanya baik tetapi kalau dalam hamparan yang sangat luas memang yang paling cepat adalah memakai traktor, cepat sekali," tutur Jokowi.
"Saya kira mekanisasi seperti ini juga perlu dikenalkan kepada seluruh petani agar penggunaan alat-alat semiberat seperti ini bisa juga dilakukan," tandasnya.
Sebelumnya, Presiden menggunakan alat tanam jagung atau corn planter dan diikuti oleh para petani secara serentak.
Tonton juga video "Terekam CCTV Aksi Pemotor Lakukan Pencurian Gerobak di Cengkareng". (youtube/poskota tv)
Kemudian, usai menanam benih jagung sepanjang kurang lebih 100 meter, Presiden menaiki traktor yang telah terparkir di lokasi.
Seperti diketahui, Jokowi saat akan meresmikan Sirkuit Mandalika di Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Jumat (12/11/2021), sempat menjajal langsung sirkuit dengan mengendarai motor balap pribadinya. (johara)