POSKOTA.CO.ID - Aspira Premio, ban berteknologi tinggi dari Italia hadir dengan dua varian andalannya, yaitu Aspira Premio Urbano dan Aspira Premio Sportivo.
Kedua tipe ban tersebut tersedia untuk berbagai jenis motor dan asyiknya lagi, harga ban Aspira Premio ini diklaim cukup terjangkau alias bersahabat dengan kantong para bikers.
Seperti disinggung tadi, Aspira mengklaim jika mereka telah menggunakan teknologi dengan standar tinggi pada kedua tipe ban barunya itu.
Di antaranya proGD (Progressive Groove Design), di mana dengan teknologi ini ban dapat didesain elegan dan mampu memberikan nilai aman.
Maksunya, nilai aman yang diberikan dari teknologi ban tersebut yaitu seperti cengkeraman lebih kuat, traksi ban dengan kontruksi aspal sangat tinggi, dan dinilai dapat memberikan daya tahan tinggi untuk berbagai macam kondisi jalanan.
Kembangan ban depan dan belakang berbeda. Tujuannya agar ban depan maksimal dalam hal pengereman, dan memecah air pada saat basah, sedangkan ban belakang maksimal dalam hal traksi dan manuver.
Selain itu, daya tahan dari teknologi ban tersebut dinilai sangat cocok untuk aktivitas touring.
Touring merupakan hobi semua bikers. Umumnya mereka akan menempuh perjalanan jauh dan menuntut performa kestabilan ban yang baik.
Aspira Premio Sportivo dinilai sangat cocok dipakai pada sepeda motor bikers yang penggemar touring.
Untuk varian Aspira Premio Sportivo adalah ban yang cocok dan handal dalam aktivitas tersebut baik untuk kecepatan rendah maupun tinggi sekalipun.
Selain itu, didukung oleh teknologi Duo Massimo yang membedakan tapak ban depan dan belakang sesuai fungsinya.