Hadiri Launching  SHOFA, Ketum PBNU Ingatkan Air Sumber Utama Kehidupan

Selasa 16 Nov 2021, 08:32 WIB
Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Said Aqil Sirodj.(Ist)

Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Said Aqil Sirodj.(Ist)

SHOFA adalah air minum dalam kemasan pertama yang hanya  dipasarkan melalui berbagai media sosial dan aplikasi e-commerce besar di Tanah Air, seperti Shopee, Tokopedia dan lainnya, sehingga mudah dijangkau masyarakat.

Dengan pemanfaatan platform-platform digital tersebut, SHOFA ingin menyasar target pasar generasi Milenial dan Gen Z yang kini mendominasi di Indonesia. Terbukti, salah satu upaya SHOFA mengejar target tersebut adalah dengan menjadikan Rafa Nisaa Azhari sebagai Brand Ambassador SHOFA.

Rafa Nisaa Azhari terpilih menjadi Brand Ambassador SHOFA karena diyakini dapat menjadi contoh bagi generasi Milenial dan Gen Z untuk menjaga keseimbangan antara kesehatan
jasmani dan rohani sehingga hidup lebih berkualitas.

Agoeng menjelaskan bahwa SHOFA memiliki arti jernih atau murni. Derajat keasaman atau pH pada air minum ini dijamin berada pada angka yang aman untuk dikonsumsi, yakni 7,5.

Lalu, berdasarkan perbandingan uji fisika dan kimia terhadap produk lain, kandungan pada SHOFA adalah Besi (Fe) 0,01mg per liter, Mangan (mn) 0,002 mg per liter, Nitrit (No2) 0,2 mg per liter, dan Nitrat (No3) 0,002 mg per liter. 

“Jelas range angka tersebut aman untuk dikonsumsi karena SHOFA diproses dengan teknologi modern,” ucap Agoeng.

Dikemas dalam botol 600 ml, tampilan SHOFA didominasi warna hijau sebagai representasi nafas Islam, terutama karena manajemen SHOFA dalam menjalankan bisnisnya berpegang teguh pada aturan ekonomi syariah.(*/tri)

Berita Terkait
News Update