Genangan di wilayah Jakarta Barat. (ist)

Jakarta

Hujan Deras Hari Ini, Sebabkan Beberapa Wilayah di Jakarta Barat Tergenang

Jumat 12 Nov 2021, 21:45 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Hujan yang mengguyur wilayah DKI Jakarta hari ini sejak sore tadi hingga malam menyebabkan beberapa wilayah di Jakarta Barat terjadi genangan diantaranya di kawasan Grogol Petamburan dan Duri Kepa.

"Jadi ini banyaknya itu di Duri Kepa sama daerah Gropet ya yang ada genangan," kata Kepala Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Barat, Purwanti saat dikonfirmasi, Jumat (12/11/2021).

Adapun ketinggian genangan bervariasi, mulai dari 10 centimeter hingga 30 centimeter.

"Paling tinggi di Patra Duri Kepa sekitar 30 centimeter," jelasnya.

Purwanti menjelaskan, genangan tersebut kemudian disedot dengan menggunakan pompa apung sehingga genangan bisa cepat surut.

Meski begitu, beberapa yang biasa dilanda genangan saat hujan deraa seperti di Tambora, Cengkareng dan Kalideres dipastikan aman dari genangan.

"Kan biasanya Tambora, Kalideres, Cengkareng kan, hari ini dia aman, engga ada sama sekali genangan. Termasuk Tegal Alur juga ngga ada," paparnya. (cr01)

Tags:
Kepala Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta BaratPurwantiHujan Deras Guyur Jakarta Sebabkan Genangan

Administrator

Reporter

Administrator

Editor