JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pemain Timnas Indonesia U-18, Teuku Razza Fachrezi menyampaikan harapannya pada saar pemusatan latihan (TC).
Sebelumnya, sebanyak 36 pemain telah mengikuti latihan perdana dalam TC tahap keempat timnas Indonesia U-18, pada Senin (8/11/2021) di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta.
Razza merasa bangga karena bisa terpilih untuk mengikuti pemusatan latihan ini. Segala persiapan telah dilakukan dia, di antaranya ialah persiapan fisik maupun mental.
“Di debut saya seleksi timnas U-18 ini perasaan saya bangga dan ini merupakan pembuktian saya untuk bisa lebih baik lagi," katanya dikutip dari situs resmi PSSI.
"Saya mempersiapkan fisik dan mental untuk ikut TC ini, dengan bermain di kompetisi Elite Pro Academy, dan latihan mandiri,” tambahnya.
Denga begitu, Razza pun berharap dirinya bisa terpilih ke dalam skuad inti Timnas Indonesia U-18.
“Mudah-mudahan saya bisa lolos seleksi untuk timnas U-18, semoga juga itu menjadi rejeki saya,” ungkap dia.
Hal yang sama juga diungkapkan pemain timnas Indonesia U-18 lainnya, M. Subri Umarella, yang mengaku senang karena bisa mengikuti pemusatan latihan.
Dalam menjalani seleksi untuk tim nasional Indonesia ini, Subri mendapatkan banyak dukungan, terutama dari keluarganya.
“Saya saat ini bermain untuk klub Deltras Sidoarjo, ini juga merupakan pertama kali saya mengikuti TC dan seleksi untuk tim nasional," kata dia.
"Saya sangat bangga bisa dipanggil untuk mengikuti kegiatan ini. Keluarga di rumah juga perasaannya sama seperti saya, mereka berpesan kepada saya untuk serius menjalaninya,” tambah dia.