Halimah saat mengembalikan barang milik penumpang. (Foto/Poskota.co.id/Iqbal)

Jakarta

Ya Allah, Ikut Bahagia! Cleaning Service Bandara Soetta Penemu Cek Rp 35,9 Miliar  Dipromosikan Naik Jabatan

Senin 01 Nov 2021, 08:49 WIB

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Menemukan cek senilai Rp 35,9 miliar, Halimah seorang petugas kebersihan di Bandara Internasional Soekarno - Hatta akan dipromosikan untuk naik jabatan.

Sebagai pengelola Bandara Soetta, PT Angkasa Pura II mengapresiasi langkah Halimah yang mengambil langkah baik dengan mengembalikan barang milik pengguna jasa penerbangan.

Halimah dipromosikan sebagai Supervisor Cleaning Service Terminal 2.

Halimah merupakan seorang pekerja di PT Angkasa Pura Solusi yang merupakan anak usaha dari PT Angkasa Pura II (Persero).

Direktur Utama PT Angkasa Pura II, Muhammad Awaluddin mengatakan, Halimah telah menunjukkan penerapan nilai-nilai utama (core values) SDM AP II dalam bekerja.

"Kami bangga Bandara Soekarno-Hatta memiliki Ibu Halimah yang mengutamakan Akhlak dalam menjalankan pekerjaannya. AP II Group juga memberikan penghargaan kepada Ibu Halimah, yakni berupa promosi jabatan dari Team Leader menjadi Supervisor Cleaning Service di Terminal 2 Bandara Soekarno-Hatta. Sebagai rasa terima kasih, AP II Group juga memberikan sejumlah apresiasi bagi Ibu Halimah," kata Awaluddin, Minggu (31/10/2021).

Kata Awakuddin langkah Halimah sangat perlu untuk ditiru seluruh pegawai di bandara ini. Dia akan memperkuat penerapan core values Akhlak dalam bekerja dan dalam kehidupan sehari-hari.

"Jajaran manajemen dan karyawan memiliki berbagai program tetap untuk menyeleraskan hati, pikiran dan tindakan guna memberikan pelayanan terbaik dengan AKHLAK yang baik," ujar Awaluddin.

Dia menambahkan, karyawan di bawah naungan PT Angkasa Pura II harus memperhatikan etika dan juga menjalani tugas dengan aturan yang berlaku.

"Dengan Akhlak, pedoman dasar dan nilai-nilai personal setiap karyawan dapat semakin kuat dalam menjalani tugas di AP II sebagai pengelola bandara termasuk Bandara Soekarno-Hatta yang merupakan bandara terbesar dan tersibuk di Tanah Air, serta pintu utama Indonesia," tambahnya.

Awaluddin mengaku sangat berterima kasih kepada Halimah, staf cleaning service di Bandara Soekarno-Hatta yang menemukan barang milik penumpang pesawat di Terminal 2 lalu menyerahkan ke personel Aviation Security (Avsec).

Sementara itu, Corporate & Marketing Communication Manager PT Angkasa Pura Solusi (APS), Virgiawan mengatakan, pihaknya tengah menyiapkan penghargaan sebagai bentuk apresiasi untuk Halimah.

"Kami memberikan apresiasi berupa kebaikan jabatan juga  penghargaan lagi yang rencananya diberikan pada saat hari jadi APS di akhir November 2021. Penghargaan akan diserahkan langsung oleh Direktur Utama PT Angkasa Pura Solusi," tutup Virgiawan. (Muhammad Iqbal)

Tags:
berita peristiwaperistiwa di bandara soekarno-hattaBandara Soekarno Hattapenemuan cek senilai rp 35.9 miliarhalimah petuga cleaning service penemu cek senilai rp 35.9 miliardipromosikan naik jabatancleaning service di bandar soetta naik jabatancleaning service penemu cek rp 35.9 milir dipromosikan naik jabatanya allah alhamdulillahcleaning service penemu cek senilai rp 35.9 miliar naik jabatanangkasa pura 2angkasa pura 2 apresiasi halimah

Administrator

Reporter

Administrator

Editor