PRANCIS, POSKOTA.CO.ID - Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/ Kevin Sanjaya Sukamuljo menempati posisi Runner-up di ajang French Open 2021 usai dikalahkan Ko Sung-hyun/Shin Baekcheol.
Bermain di Stade Pierre de Coubertin, Minggu (31/10/2021) malam WIB, The Minions kalah dari wakil Korea Selatan dengan dua gim langsung.
Pada gim pertama Marcus/Kevin harus kalah dari Ko Sung-hyun/Shin Baekcheol dengan skor 17-21.
Di set kedua laga berlangsung sengit. Namun pada akhirnya Marcus/Kevin kembali harus mengakui keunggulan Ko Sung-hyun/Shin Baekcheol dengan 20-22.
Pelatih ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi memberi komentar penampilan Marcus/Kevin usai pertandingan final French Open 2021.
Herry IP mengatakan tenaga Marcus/Kevin sudah abis. Mengingat, kata dia, mereka sudah menjalani pertandingan selama enam minggu nonstop.
Apalagi jika melihat laga semifinal kemarin saat Marcus/Kevin melawan sesama wakil Indonesia yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Di mana saat itu Marcus/Kevin harus bertarung sengit dalam menjalani tiga gim langsung dengan skor 21-19, 12-21, 26-24.
"Tenaga Marcus/Kevin sudah habis. Mereka tanding 6 minggu nonstop, fokus, konsentrasi sudah menurun, gerakan kaki sudah tidak cepat lagi, tenaga tangan pun menurun," ujar Herry IP dalam keterangan resmi PBSI.
"Waktu di semifinal lawan Fajar/Rian top formnya, tadi final sudah menurun. Korea masih fresh tenaga baru." tambah dia.
Meski tidak berhasil menang di laga final French Open 2021, Herry IP tetap memberi pujian kepada pasangan ganda putra nomor satu dunia tersebut.
"Mereka sudah maksimal lah sampe final dengan kondisi ini." ungkap dia. (Cr04)