Maraknya Persaingan E-Commerce di Indonesia, Siapa Menang?

Minggu 31 Okt 2021, 23:03 WIB
Perangkat gadget. (ist)

Perangkat gadget. (ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Industri e-commerce di Indonesia senantiasa berubah dan berkembang pesat seiring dengan berjalannya tahun.

Mendekati akhir 2021, persaingan pun semakin memanas antara 5 nama besar e-commerce di Tanah Air, yakni Tokopedia dan Shopee, Lazada, Bukalapak, dan Blibli.

Namun, di antara lima e-commerce tadi, siapa yang berhasil menjadi e-commerce no. 1 Indonesia di tahun 2021 ini?

Untuk menjawab pertanyaan tersebut, SnapCart melakukan riset dengan metode online survey yang dilakukan sejak bulan September 2021.

Survei yang diselenggarakan oleh SnapCart ini diikuti oleh 1000 responden dari berbagai jenis kelamin, golongan usia, pendapatan, dan tersebar di berbagai area di Indonesia.

SnapCart sendiri merupakan aplikasi yang menawarkan cashback bagi pengguna dengan cara mengunggah struk belanja.

Namun, tak hanya memberikan cashback bagi konsumen, SnapCart juga memantau real time analytics mengenai perilaku belanja konsumen.

“Dari hasil riset SnapCart, ditemukan bahwa Shopee merupakan e-commerce yang paling banyak diingat dan paling banyak digunakan kebanyakan orang. Sebanyak 75% responden menjawab bahwa Shopee merupakan aplikasi atau situs belanja online yang menjadi Top of Mind, disusul oleh Tokopedia dengan persentase 18%, dan Lazada dengan persentase5%,” ujar Astrid Wiliandry, Direktur Snapcart, Minggu (31/10/2021).

Astrid menambahkan dari total responden, sebanyak 87% responden menjawab bahwa Shopee adalah platform e-commerce yang mereka gunakan dalam 3 bulan terakhir, menjadikan Shopee sebagai e-commerce dengan jumlah pengguna terbanyak dalam periode waktu tersebut.

Sementara itu, 46% responden menggunakan Tokopedia dan 20% responden lainnya menggunakan Lazada.

Dengan kata lain, bila dinyatakan secara share of users, maka Shopee memiliki pangsa user sebesar 51%.

News Update