JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Gerakan olahraga plank merupakan jenis gerakan yang sangat sederhana dan efektif, bagi anda yang ingin menurunkan berat bedan dengan diet.
Program diet tentunya akan lebih efektif jika diselingi dengan kegiatan olahraga, yang dapat membantu memaksimalkan pembakaran kalori di tubuh.
Gerakan plank dapat menjadi alternatif bagi Anda, yang sulit medapatkan kesempatan waktu berolahraga. Dengan gerakan sederhana, yang menumpu berat tubuh pada lengan dan tumit kaki.
Selain membantu memaksimalkan prses pembakaran kalori, gerakan ini juga bermanfaat memperkuat otot inti tubuh dan menambah massa otot Anda.
Jika dilakukan secara rutin, gerakan plank mampu membuat perut menjadi kencang, bahkan membentuk sixpack. Karena, gerakan plank mengunci otot abdomen atau otot perut Anda secara menyeluruh.
Jumlah kalori yang terbakar, tergantung seberapa sering Anda melakukan repetisi gerakan ini. Tentunya, semakin sering akan semakin banyak kalori yang terbakar.
Bagi Anda dengan berat badan 50 kg, Anda sudah membakar 2 kalori per satu menit plank. Lalu, berat badan 68-70 kg dapat membakar 3-4 kalori per satuenit plank, dan berat badan 79 kg ke atas mampu membakar 4-5 kalori per satu menit plank.
Dilansir dari Health, plank yang dilakukan secara dinamis, dengan menggerakan lengan dan kaki, termasuk dalam 5 gerakan latihan pembakar kalori paling efektif dan membakar 12 kkal per satu kali gerakan.
Jika Anda sanggup melakukannya hingga 10 kali repetisi, berarti Anda telah membakar 120 kkal.
Plank dapat dilakukan statis dan dinamis. Plank statis dengan berdiam dalam posisi bertumpu pada lengan dan kaki.
Sedangkan, plank dinamis dilakukan dengan menggerakan bagian lengan, perut, ataupun kaki dalam beberapa hitungan.
Variasi gerakan plank juga sangat berpengaruh dalam jumlah kalori dan fokus bagian tubuh mana yang menjadi target Anda.
Variasi Gerakan Plank
Leg-Raise Plank: melakukan gerakan plank dasar, dengan mengangkat salah satu kaki, seperti membentuk ekor kalajengking.
Side Plank: melakukan gerakan plank dasar, dengan memiringkan tubuh ke salah satu sisi, dan hanya menggunakan satu lengan sebagai tumpuan.
Resistance Plank: melakukan gerakan plank dasar, dengan memaju mundurkan bagian tubuh dari kepala, pundak, perut dan paha.
Perlu diingat, bahwa olahraga apapun yang Anda lakukan perlu konsistensi dalam melakukannya, agar semakin maksimal dan sesuai dengan apa yang Anda inginkan. (cr03/Ibriza Fasti Ifhami)